Untuk menggunakan layanan RBV secara fulltext, Anda gunakan login yang teraktivasi pada UT-Online (http://elearning.ut.ac.id) dan terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Terbuka
ECON4319 – Ekonomi Pendidikan
M. Nur Rianto Al Arif
- Edisi 1 / 3 SKS / 9 Modul
- 406 Halaman: ilustrasi; 27 cm
- ISBN 9786231533388
E-ISBN 9786231533395 - Tangerang Selatan: Universitas Terbuka, 2024
- Kelas DDC [23] 330.21
Buku Materi Pokok (BMP) ECON4319 Ekonomi Pendidikan ini membahas berbagai aspek ekonomi dalam dunia pendidikan, di antaranya adalah pendidikan sebagai barang ekonomi, permintaan dan penawaran dalam pendidikan, fungsi biaya institusi pendidikan, tingkat pengembalian dalam pendidikan, pasar tenaga pendidik, pembiayaan pendidikan, pengelolaan kekayaan pada institusi pendidikan, dan pendidikan dalam konteks pembangunan. Tujuan dari penulisan buku ini adalah agar pembaca dapat mengetahui konsep dasar ekonomi pendidikan, relevansi pendidikan serta kaitannya dengan pengembangan sumber daya manusia dan peran pendidikan dalam perekonomian.