Page 66 - Pendidikan Tinggi Jarak Jauh
P. 66

PENDIDIKAN TINGGI )ARAK ]AUH



       B.  Pengguna Bahan Ajar.
               Bahan  ajar  ditulis  untuk  kepentingan  mahasiswa.  Bukan
       untuk kepentingan  penulis  atau  institusinya  semata.  Oleh  karena
       itu,  kriteria  awal  bahan  ajar  PT JJ  yang  baik  adalah  yang  dapat
       memenuhi  keb.utuhan  peserta  didik.  Untuk  menghasilkan  bahan
       ajar seperti  itu,  penulis  hendaknya  bertolak  dari  pertanya~n: (1)
       Siapa  mahasiswa  say~?  dan  (2)  Bagaimana  kema.m.puan  awal
       mereka?  Akan  sangat  baik  apabila  jawaban  terhadap  _kedua
       pertanyaan itu didasarkan atas data yang benar.
               Seperti  umumnya  mahasiswa  PT JJ,  mahasiswa  UT  pun
       sangat  heterogen.   Sekitar  80  persen  mahasiswa  UT  telah
       bekerja,  baik  sebagai  pegawai  negeri  sipil,  pegawai  swasta,
       maupun  wiraswasta,  dengan  kebutuhan  dan  kesiapan  belajar
       yang  bervariasi.  Kemampuan  sosial-ekonomi  mereka  merentang
       dari  strata  atas  hingga  strata  bawah.  Sebagai  mahasiswa
       perguruan  tinggi,  mereka  serendah-rendahnya  berlatar  belakang
       pendidikan  SMU  atau  yang  sederajat.  Tidak  sedikit  pula  yang
       telah  memiliki  diploma  bahkan  ada  yang  telah  sarjana.  Mereka
       tinggal  dan  tersebar,  dari  lingkungan  geografis  ibu  kota  yang
       kosmopolit.  hingga  ke  pelosok  kampung  di  sekitar  13.000 pulau
       di  Indonesia.  Bahkan  ada  pula  yang  berada  di  luar  negeri.
       Motivasi  mereka  dalam  belajar  pun  bervariasi:   semata-mata
       untuk  menambah  wawasan  dan  meningkatkan  kualitas  diri,
       meningkatkan  gengsi  diri,  memberikan  contoh  bagi  anak  dan
       keluarganya;   dan   lebih   banyak   lagi   untuk   kepentingan
       peningkatan unjuk kerja atau karier.
               Tak kalah  pentingnya  untuk dipahami oleh  penulis adalah
       kultur dan  kemampuan  belajar umumnya  mahasiswa.  Para  ahli
       PT  JJ  (Garland,  1993;  Simpson,  2000)  serta  riset  yang  dilakukan
       oleh  Kadarko  (2002)  menyimpulkan  bahwa  secara  kultural
       mahasiswa    UT   belum   terlalu   siap   mengantisipasi   dan



                                                                 53
   61   62   63   64   65   66   67   68   69   70   71