Page 376 - Optimalisasi Peran Sains dan Teknologi Untuk Mewujudkan Smart City
P. 376

2.  Mendukung Perkembangan Ekonomi
            Teknologi dapat memudahkan pemerintahan dalam menciptakan
        iklim  bisnis  yang  positif  dengan  menyederhanakan  tahapan
        administrasi atau mengurangi birokrasi. Selain itu, terdapat dampak
        langsung terhadap ekonomi, misalnya seperti dalam e-procurement
        atau proses lelang secara elektronik dimana menciptakan kompetisi
        yang lebih luas dan lebih banyak peserta.

        3.  Memperkuat Transparansi dan Akuntabilitas
            Implementasi  e-government  dapat  meningkatkan transparansi,
        kontrol,  dan  akuntabilitas  penyelenggaraan  pemerintahan  dalam
        rangka penerapan konsep Good Corporate Governance. e-government
        membantu  meningkatkan  transparansi  dalam  proses  pengambilan
        keputusan  dengan  penyediaan  informasi  serta  pelacakan  dalam
        jaringan (on-line tracking) yang mudah diakses oleh masyarakat.

        4.  Meningkatkan Pelayanan bagi Masyarakat
            e-Government dapat memberikan layanan yang lebih baik pada
        masyarakat  dimana  informasi  dari  pemerintah  dapat  dicari  atau
        diperoleh  tanpa  harus  secara  fisik  datang  ke  kantor-kantor
        pemerintahan. Bahan-bahan informasi tersebut tersedia dalam 24 jam
        sehari dan tujuh hari dalam seminggu tanpa harus bergantung pada
        jam operasional kantor-kantor pemerintah.

        5.  Memberdayakan Masyarakat
            Pemberdayaan masyarakat dilaksanakan melalui informasi yang
        mudah  diperoleh  yang  kemudian  memungkinkan  masyarakat  dan
        pihak-pihak  lain  sebagai  mitra  pemerintah  terlibat  dalam  proses
        pengambilan  keputusan  atau  kebijakan  publik  secara  merata  dan
        demokratis.
            Dengan dikembangkannya e-government ini, akses informasi pada
        pemerintahpun menjadi terbuka lebar bagi semua lapisan masyarakat.
        Oleh karenanya apabila diimplementasikan dengan tepat maka secara
        signifikan dapat memperbaiki kualitas kehidupan masyarakat tersebut.
        Mengingat  banyaknya  manfaat  dari  sistem  e-government  ini,
        implementasinya  haruslah  dilaksanakan  sesegera  mungkin,  tanpa


     360  Optimalisasi Peran Sains dan Teknologi untuk Mewujudkan Smart City
   371   372   373   374   375   376   377   378   379   380   381