Page 118 - Cakrawala Pendidikan
P. 118

AtwiSupannan,dkk

        merupakan  kendaraan  kosong  yang  dapat  digunakan  untuk
        membawa  dan  menyampaikan  informasi.  Siswa  perlu  memiliki
        peralatan   yang   wajib   yang   dijalankan   dengan   sistem
        pengoperasian  internal.  Pada  bab  ini  hanya  akan  dibicarakan
        beberapa strategi penyampaian bahan ajar.

        Bahan Ajar Modular

        Sebuah  modul  adalah  satu  unit  materi  kurikulum  yang  lengkap
        sebagai bahan ajar.  Kepada  unit modul ini dapat ditambahkan unit-
        unit materi lain untuk tujuan yang  lebih  kompleks atau jauh.  Sistem
        ini  berasal dari sistem  kuliah  pendek pada  tingkat perguruan tinggi
        atau  pendidikan  profesi.  Saat  ini  sistem  modular  ini  diterapkan
        pada  semua  tingkat  pendidikan  dan  pelatihan  dalam  berbagai
        bentuk.  Ada  dua  pendekatan  dalam  mengembangkan  bahan  ajar
        modular  ini.  Pendekatan  pertama  diperuntukkan  bagi  matakuliah
        yang  sudah  mapan.  Matakuliah  ini  dipecah  menjadi  unit-unit  kecil
        yang  akan  digunakan  secara  berurutan  seperti  tempat  pijak  untuk
        menuju  kepada  pemahaman  isi  matakuliah  tersebut  secara
        keseluruhan.   Pendekatan   yang   kedua    adalah   dengan
        memperlakukan  para  siswa  sebagai  fokus  perhatian.  Kepada
        mereka  seolah-olah  disediakan  sejumlah  besar  modul  yang
        menguraikan  berbagai  topik,  sehingga  dapat  dikembangkan
        menjadi  berbagai  program  sesuai  dengan  kebutuhan  masing-
        masing siswa.
        Pendekatan  modular  ini  memperhatikan  tujuan  yang  membangun
        suatu  kurikulum.  Pendekatan  seperti  ini  menggabungkan  fokus
        internal  dari  suatu  topik  pembelajaran  dan  penyesuaian  akan
        kebutuhan,  sehingga  menjadi  bahan  pembelajaran  yang  menarik
        baik bagi  pengajar maupun  bagi  siswa.  Untuk program  pendidikan
        formal,  program modular ini  tentu  saja harus disertai petunjuk yang
        jelas,  pembimbingan  atau  tutorial  serta  pencatatan  kemajuan  dan
        prestasi siswa.

        Model Belajar Tuntas (Mastery Learning)
        Strategi  belajar tuntas ini  menarik sejak tahun  1970-an.  Strategi  ini
        telah  diterapkan  di  seluruh  dunia.  Hasil  penelitian  mengenai
        program  belajar  tuntas  ini  membuktikan  bahwa  proses  belajar



        108
   113   114   115   116   117   118   119   120   121   122   123