Untuk menggunakan layanan RBV secara fulltext, Anda gunakan login yang teraktivasi pada UT-Online (http://elearning.ut.ac.id) dan terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Terbuka
LUHT4443 – Teknologi Pengolahan Hasil Perikanan (Edisi 2)
Hari Eko Irianto, Sri Giyatmi
Edisi 2 / 3 SKS / Modul 1-9
530 halaman: ilustrasi; 21 cm
ISBN: 9787970113640
Tangerang Selatan: Universitas Terbuka, 2015
DDC 23: 338.372
Buku Materi Pokok (BMP) LUHT4443 Teknologi Pengolahan Hasil Perikanan, modul ini merupakan pengantar umum bagi teknologi pengolahan hasil perikanan yang sekaligus sebagai salah satu komponen penting di dalam upaya pemanfaatan hasil perikanan secara optimum, terutama dalam rangka peningkatan nilai tambah produk perikanan. Mata kuliah ini membahas prinsip dasar teknologi penanganan dan pengolahan hasil perikanan; penanganan dan transportasi ikan hidup; teknologi pengolahan produk tradisional; teknologi pengawetan dengan pendinginan, pembekuan, dan iradiasi; teknologi pengolahan dan pengawetan dengan proses pengalengan; teknologi pengolahan tepung dan minyak ikan, pengolahan produk fikokoloid, serta pengolahan surimi dan pemanfaatan hasil samping pengolahan produk perikanan.