Untuk menggunakan layanan RBV secara fulltext, Anda gunakan login yang teraktivasi pada UT-Online (http://elearning.ut.ac.id) dan terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Terbuka

LUHT4234 – Metode dan Teknik Penyuluhan Pertanian (Edisi 2)

Totok Mardikanto, Pepi Rospina Pertiwi

  • Edisi 2 / 3 SKS / 9 Modul
  • 296 halaman: ilustrasi; 21 cm
  • ISBN 9786023926404 / E-ISBN 9786023926411
  • Tangerang Selatan: Universitas Terbuka, 2019
  • Kelas DDC 23: 630.7

Penyuluhan Pertanian merupakan proses belajar yang diselenggarakan bagi petani dan keluarganya dengan tujuan mengubah perilaku petani; yang berdampak pada usahatani yang lebih baik dan lebih sejahtera. Kegiatan penyuluhan dilakukan kepada sasaran yang memiliki karakteristik berbeda-beda; di wilayah penyuluhan yang berbeda pula. Untuk itu; diperlukan metode dan teknik penyuluhan pertanian yang tepat dan sesuai dengan kondisi tersebut. Buku Materi Pokok (BMP) LUHT4234 Metode dan Teknik Penyuluhan Pertanian ini memberikan penjelasan; uraian; dan contoh-contoh tentang konsep dasar metode dan teknik penyuluhan pertanian; jenis dan prinsip belajar dalam penyuluhan; ragam dan dasar pertimbangan pemilihan metode dan teknik penyuluhan pertanian; perlengkapan penyuluhan pertanian; cara menerapkan metode dan teknik penyuluhan pertanian antar manusia dan media massa; sehingga dapat dijadikan dasar bagi mahasiswa dalam menerapkan metode dan teknik tersebut dalam kegiatan penyuluhan pertanian.

Tinjauan Mata Kuliah
Daftar Isi
Katalog Dalam Terbitan
Modul 1
© Copyright - Perpustakaan Universitas Terbuka 2024 - Illustration by Freepik Storyset - Enfold Theme by Kriesi