Untuk menggunakan layanan RBV secara fulltext, Anda gunakan login yang teraktivasi pada UT-Online (http://elearning.ut.ac.id) dan terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Terbuka
ESPA4324 – Ekonomi Pembangunan Lanjutan (Edisi 2)
Lincolin Arsyad
- Edisi 2 / 3 SKS / 9 Modul
- 372 Halaman: ilustrasi; 27 cm (A4)
- ISBN 9786234808070 | E-ISBN 9786234808735
- Tangerang Selatan: Universitas Terbuka, 2022
- Kelas DDC [23] 338.5
Buku Materi Pokok (BMP) ESPA4324 EKONOMI PEMBANGUNAN LANJUTAN dirancang untuk membekali mahasiswa dalam memahami beberapa permasalahan dan isu dalam perekonomian. Modul ini berisi materi tentang evolusi makna pembangunan; berbagai indikator pembangunan; konsep dan permasalahan kemiskinan; teori ketimpangan distribusi pendapatan; dualisme pembangunan serta teori dan pemikiran yang mendasari analisis dualisme pembangunan; pembangunan ekonomi yang dibangun berdasarkan sudut pandang manusia sebagai pelaku pembangunan; kondisi utang luar negeri serta fenomena krisis utang luar negeri yang terjadi di berbagai negara dan cara mengatasinya; kondisi dan konsep aliran investasi asing serta eksistensi Perusahaan Trans Nasional (TNC); gelombang privatisasi di dunia maupun Indonesia; dan perkembangan industri serta penerapannnya terutama di Indonesia.