Page 46 - Cakrawala Pendidikan : Implikasi Standardisasi Pendidikan Nasional Terhadap Penyelenggaraan Pendidikan
P. 46

Prakoso,  Standar Nasional Pendidikan




        Fungsi Pendidikan Nasional
                Dalam  konteks  pembangunan  nasional,  pendidikan
        memiliki  tiga  fungsi,  yakni  (a)  pemersatu  bangsa,  (b)  penyamaan
        kesempatan,  dan  (c)  pengembangan  potensi  diri.  Dalam
        implikasinya,  pendidikan diharapkan dapat memperkuat keutuhan
        bangsa  dalam  Negara  Kestuan  Republik  Indonesia  (NKRI),
        memberi  kesempatan  yang  bagi  setiap  warga  negara  untuk
        berpartisipasi  dalam  pembangunan,  dan  memungkinkan  setiap
        warga  negara  untuk  mengembangkan  potensi  yang  dimilikinya
        secara optimal.
                Jika  fungsi  pendidikan  ini  diderivasikan  dalam  fungsi
        pendidikan  yang  diemban  oleh  Universitas  Terbuka  (UT),
        misalnya,  maka  ketiga  fungsi  tersebut  telah  dijalankan  oleh  UT
        secara   berkesinambungan    dengan   tetap   mengutamakan
        perbaikan  kualitas  pembelajarannya.  UT  sebagai  satu-satunya
        institusi  pendidikan  tinggi  terbuka  dan  jarak jauh  telah  berupaya
        memberikan  kesempatan  seluas-luasnya  kepada  setiap  warga
        negara Indonesia di seluruh Nusantara, yang  karena satu dan  lain
        hal  tidak  dapat  mengikuti  pendidikan  secara  tatap  muka,  untuk
        meningkatkan  kemampuan  intelektualnya,  tanpa  mereka  harus
        meninggalkan    aktivitas   kesehariannya. Apa   yang   telah
        dilaksanakan  oleh  UT  setidaknya  juga  mencerminkan  bahwa
        pemerintah  konsisten  terhadap upaya  peningkatan  kualitas mutu
        sumber  daya  manusianya,  termasuk  upaya  melalui  sistem
        pendidikan tinggi terbuka dan jarak jauh.

        Visi Pendidikan Nasional
                Visi  pendidikan  nasional  adalah  mewujudkan  sistem
        pendidikan  sebagai  pranata  sosial  yang  kuat  dan  berwibawa
         untuk  memberdayakan  semua  warga  negara  Indonesia  agar
         berkembang  menjadi  manusia  berkualitas  sehingga  mampu  dan
        proaktif menjawab tantangan  zaman  yang  selalu  berubah.  Visi  ini
        tidaklah   berlebihan   mengingat    tantangan    globalisasi
         mengharuskan    kita   cepat   tanggap   dalam   menghadapi
        perkembangan  yang  sangat cepat.  Tidak adanya  satu  perguruan
        tinggi  Indonesia  dalam  daftar  deretan  perguruan  tinggi  di  Asia
        setidaknya  menunjukkan  bahwa  sudah  seharusnya  bangsa


         34
   41   42   43   44   45   46   47   48   49   50   51