Page 23 - Perspektif Milenial Pendidikan Jarak Jauh
P. 23

~ Perspektif Milenial: Pendidikan Jarak Jauh ~   5



                   Yang menarik lainnya adalah aspek pedagogi. Dari aspek ini, UT tidak
               hanya  menyediakan  fasilitas  pembelajaran  yang  dapat  diakses  dengan
               mudah.  Bahkan,  sejak  awal,  UT  memberikan  pembelajaran  bagi
               mahasiswanya  agar  memiliki  keterampilan  belajar  dalam  menjalankan
               sistem  PJJ,  yaitu  dalam  program  yang  disebut  PKBJJ  atau  pelatihan
               keterampilan belajar jarak jauh. Hal ini merupakan salah satu praktik baik
               dalam penyelenggaraan pendidikan, yaitu peserta didik dari awal diberikan
               kesadaran bahwa proses pendidikan yang akan dijalankan menuntut inisiatif
               dan  kemandirian  yang  tinggi  dari  mereka  sendiri,  kemampuan  untuk
               mengetahui  bagaimana  cara  mempelajari  dan  memahami  sesuatu,  serta
               kemampuan mengukur diri sendiri.
                   Saat ini, UT mempunyai mahasiswa dari berbagai daerah di Indonesia,
               bahkan daerah terpencil dan juga dari luar negeri yang berasal dari latar
               belakang ekonomi dan sosial yang sangat beragam. Ini menunjukkan bahwa
               landasan utama PJJ telah berhasil diaplikasikan oleh UT.

               PJJ ADALAH MASA DEPAN DUNIA PENDIDIKAN

                   Seorang praktisi pendidikan bernama Claudia Ingkiriwang memandang
               bahwa PJJ bukan hanya metode dalam situasi new normal, melainkan masa
               depan  dunia  pendidikan.  Claudia  beranggapan  bahwa  pendidikan  harus
               dapat mencetak anak yang adaptif, mandiri, dan memiliki pendidikan yang
               komprehensif.  Pada  sistem  PJJ,  seperti  yang  telah  dibahas  di  atas,
               keberhasilannya sangat ditentukan oleh kemandirian peserta didik sehingga
               PJJ  sangat  mungkin  memberikan  proses  pembiasaan  untuk  membentuk
               karakter anak yang independen.
                   Pandangan  yang  menunjukkan  nilai  visioner  ini  seharusnya  dapat
               membuka  pikiran  bahwa  sekolah  atau  belajar  bukan  lagi  soal  ruang.  PJJ
               seyogianya adalah wujud optimisme bangsa dalam rangka meningkatkan
               kesejahteraan melalui pendidikan.
                   Terakhir, seperti halnya there is no best method in teaching, tidak ada
               pula sistem pendidikan yang terbaik. Setiap hal tentu memiliki kelebihan dan
               kekurangannya masing-masing. Seyogianya evaluasi dan improvisasi terus
               diupayakan  menyesuaikan  diri  dengan  perkembangan  dan  kebutuhan
               masyarakat pada umumnya. Yang jelas, selama seluruh komponen dalam
               sistem bekerja dengan semestinya, pembelajarannya akan berjalan dengan
               efektif  dan  mencapai  keberhasilan.  Demikian  halnya  sebuah  proses
               pembelajaran, entah itu tatap muka atau jarak jauh.
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28