Page 78 - Pembelajaran Online (Edisi 2)
P. 78

BAB 04  PRINSIP DAN JENIS
                   PEMBELAJARAN ONLINE


                     a.  Mendefinisikan Kompetensi yang akan dicapai
                        Mendefinisikan kompetensi yang harus dicapai merupakan
                        tahapan pertama yang harus dilakukan karena rancangan
                        pembelajaran  dan  asesmen  hasil  belajar  yang  akan
                        diukur  harus  didesain  untuk  mencapai  kompetensi
                        tersebut.  Kebanyakan  desain  PDBK  melakukan  tahapan
                        ini  berkerjasama  dengan  calon  pengguna  lulusan.  Hal
                        ini  dimaksudkan  agar  kompetensi  lulusan  sesuai  dengan
                        kebutuhan pengguna dan karenanya lulusan akan mudah
                        mengaplikasikan  keterampilan  yang  dikuasainya.  Pada
                        PDBK, tujuan pembelajaran untuk kompetensi tingkat tinggi
                        seperti pemecahan masalah dan berpikir kritis (problem-
                        solving  dan  critical  thinking)  akan  dipecah  dan  diuraikan
                        dalam  kompetensi-kompetensi  kecil  antara  yang  spesifik
                        dan dapat diukur penguasaannya.


                        Sebagai ilustrasi, di Western Governors University (WGU),
       68                                                                                                                                                          69
                        kompetensi untuk setiap gelar akademik dirumuskan oleh
                        Konsil universitas yang kemudian dipecah oleh suatu tim
                        pakar  menjadi  kompetensi-kompetensi  yang  lebih  kecil.
                        Untuk  satu  program  bergelar  (setara  sarjana)  misalnya,
                        kompetensi akhir dipecah menjadi sekitar 30 kompetensi
                        yang  lebih  kecil-kecil  yang  kemudian  dikembangkan
                        menjadi matakuliah online. Kompetensi akhir dirumuskan
                        berdasarkan  jenis  kompetensi  yang  akan  dibutuhkan
                        lulusan  di  tempat  kerjanya  atau  pada  bidang  karir  yang
                        dipilihnya. Asesmen hasil belajar dirancang untuk menguji
                        penguasaan setiap tahapan kompetensi turunannya yang
                        semakin lama semakin tinggi, apakah lulus atau tidak, dan
                        akhirnya  menuju  pada  penguasaan  kompetensi  tingkat
                        akhir  yang  telah  dirumuskan  tadi.  Gelar  akademik  akan
                        diberikan jika pembelajar telah sukses menguasai seluruh
                        rangkaian kompetensi yan diujikan.
   73   74   75   76   77   78   79   80   81   82   83