Page 328 - Cakrawala Pendidikan
P. 328

Tisnowati Tamat

        memberikan  sedikit  hal  yang  menyangkut  cognitive  domain,  di
        samping tetap diberikan hal-hal yang menyangkut affective domain,
        psychomotor  domain  dan  organic  domain.  Kelompok  ini  mulai
        menyadari  keberadaan  dirinya  dan  rasa  persaingan  mulai  timbul,
        oleh  karenanya  penerapan  norma  baik  buruk,  disiplin  dan
        menghargai  prestasi  orang  lain  harus  lebih  ditekankan  oleh  para
        guru pendidikan jasmani.

        Kelompok Ill Terdiri  dari  anak  kelas  5 dan  6 SD  berumur  sekitar
        11  s/d  12  tahun,  anak-anak  kelompok  ini  memiliki  ciri-ciri  sebagai
        berikut:
        a.   Segi fisik:  mereka mulai  menyadari dirinya secara  phisik dan
             perbedaan  gender  mulai  kelihatan,  pertumbuhan  tubuhnya
             mulai lambat, waktu reaksinya semakin bagus,  dan koordinasi
             menjadi   baik.   Mereka   kelihatan   sehat   dan   kokoh,
             pertumbuhan tungkai lebih cepat daripada badan  bagian atas,
             paru-paru  terbentuk  hampir  sempurna,  serta  laki-laki  dan
             wanita  mulai  kelihatan  perbedaannya  dalam  kekuatan  dan
             keterampilan.

        b.   Segi  mental  mereka  menyenangi  bentuk  kegiatan  yang
             kompetitif,  lebih  tertarik  pada  permainan  dengan  bola  dan
             permainan  beregu,  belum  mengenal  masalah  kesehatan,
             serta  waktu  perhatian/konsentrasi  lebih  panjang.  Mereka
             sangat   memikirkan    kelompoknya    dan   menghargai
             prestasinya,  sebagian  cepat  putus  asa  apabila  gaga!,  sukar
             untuk  disuruh  mencoba  kembali,  merasa  sudah  besar
             (dewasa),  dan  kemampuan  membaca  lebih  baik,  menghargai
             waktu,  sehingga senang apabila segala sesuatu tepat waktu.
        c.   Segi  sosial  dan  perasaan:  rasa  sosial  dan  perasaannya
             sesuai  dengan  pertumbuhan  fisiknya,  reaktif  terhadap
             komentar dan  kata-kata  serta  mudah  terpancing,  sangat kritis
             pada  tindakan  orang  dewasa.  Siswa  putra  tidak  begitu  suka
             pada  anak  putri,  sedangkan  anak  putri  mulai  menaruh
             perhatian  kepada  ternan  prianya  yang  lebih  tua.  Mereka
             senang  apabila  dihargai  oleh  kelompoknya,  bangga  dengan
             prestasinya  dan  benci  pada  kegagalan  atau  kesalahan.
             Mereka  akan  bekerja  keras  apabila  mendapat  dorongan  dan



         318
   323   324   325   326   327   328   329   330   331   332   333