Untuk menggunakan layanan RBV secara fulltext, Anda gunakan login yang teraktivasi pada UT-Online (http://elearning.ut.ac.id) dan terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Terbuka

IDIK4006 – Filsafat Ilmu (Edisi 2)

Endry Boeriswati, Fernandes Arung

  • Edisi 2 / 2 SKS / 6 Modul
  • 360 Halaman: ilustrasi; 21 cm
  • ISBN : 9786023926817 / E-ISBN : 9786023926800
  • Tangerang Selatan: Universitas Terbuka, 2019
  • DDC [23] 101

Buku Materi Pokok (BMP) IDIK4006 Filsafat limu mencakup pembahasan yang menyeluruh tentang ontologi, epistemologi, dan aksiologi ilmu dalam konstelasi berbagai pengetahuan lainnya. Dibahas pula tentang perkembangan pengetahuan ilmiah yang tertuang secara holistik dalam tiap modul dalam mata kuliah ini. Ketiga hal tersebut merupakan cabang ilmu filsafat yang sangat bermanfaat bagi mahasiswa dalam memediasi proses pembelajarannya sehingga esensi dari Filsafat llmu ini juga dapat diimplementasikan dalam lingkup profesionalisme untuk masyarakat umum. Pembahasan tentang ontologi difokuskan pada unsur realitas empirik (empericism) seperti fakta, data, dan informasi tanpa melepaskannya dari realitas rasional (rationalism), serta kedudukannya dalam kegiatan ilmiah. Epistemologi ilmu difokuskan pada metode ilmiah dan operasionalisasinya dalam metodologi penelitian. Aksiologi ilmu membahas nilai-nilai yang terkait dengan kegiatan keilmuan serta kegunaannya, baik secara internal. eksternal, maupun sosiaL


Tinjauan Mata Kuliah
Daftar Isi
Katalog Dalam Terbitan
Modul 1
© Copyright - Perpustakaan Universitas Terbuka 2024 - Illustration by Freepik Storyset - Enfold Theme by Kriesi