Untuk menggunakan layanan RBV secara fulltext, Anda gunakan login yang teraktivasi pada UT-Online (http://elearning.ut.ac.id) dan terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Terbuka

EKMA6214 – Analisis dan Interpretasi Data Riset

Fatia Fatimah

  • Edisi 1 / 3 SKS / 9 Modul
  • 214 Halaman: ilustrasi; 27 cm
  • ISBN 9786233121392 | E-ISBN 9786233121408
  • Tangerang Selatan: Universitas Terbuka, 2021
  • Kelas DDC 23: 001.42

Buku Materi Pokok (BMP) EKMA6214 Analisis dan Interpretasi Data ini tidak bertujuan agar Anda mendapatkan semua model analisis data secara rinci. Akan tetapi buku ini menyuguhkan informasi yang diperlukan agar Anda dapat menemukan ide kebaruan. Anda akan dipancing untuk mendobrak kemapanan teori, dan membangun kreativitas dengan memadukan teori yang ada dengan topik yang Anda minati. Topik yang dibahas meliputi eksplorasi data, analisis data dasar, big data, pengambilan keputusan, analisis multi kriteria, analisis kualitas data, game theory, Monte Carlo dan Rantai Markov, serta teori soft set dan perluasannya.
Buku ini juga mengajak Anda terbiasa bercengkrama dengan artikel jurnal internasional berputasi. Karena setiap topik selalu dilengkapi dengan tautan referensi dari artikel jurnal internasional bereputasi yang dapat diunduh atau dibaca secara gratis. Sehingga, Anda akan menghemat waktu dalam pencarian literatur.
Buku ini didesain untuk memancing siapapun pembacanya agar mempunyai keberanian menemukan kebaruan. Karena menjadi dosen dan mahasiswa pada era sekarang tidak cukup sekedar mengembangkan ilmu dan menjadi pengikut (follower) tetapi juga menciptakan teori baru, dan membuka lapangan ilmu bagi orang lain. Sebagai salah satu upaya mengangkat nama negara di tingkat internasional yaitu komunitas ilmuwan dunia

Tinjauan Mata Kuliah
Daftar Isi
Katalog Dalam Terbitan
Modul 1
© Copyright - Perpustakaan Universitas Terbuka 2024 - Illustration by Freepik Storyset - Enfold Theme by Kriesi