Page 602 - Pendidikan Tinggi Jarak Jauh
P. 602

PENDIDIKAN TINGGI  )ARAK )AUH



          A.  Strategi Pemasaran
                 Jika kita  menengok literatur,  para  penulis  pada  umumnya
          memaknai  konsep  strategi  pemasaran  dengan  pernyataan  yang
          agak  meluas.  Chang  and  Campo  ( 1980)  melihat  strategi
          pemasaran  sebagai  suatu  masalah  sentral  dan  genting  dalam
          fungsi  pemasaran.  Guiltiman  dan  Paul  (1985)  melihat  strategi
          pemasaran  sebagai  "suatu  makna  yang  luas  untuk  mencapai
          tujuan  yang  ada"  Kotler  ( 1976)  mengartikan  strategi  pemasaran
          sebagai  "desain  besar  untuk  mencapai  suatu  tuJuan  "  McCarthy
          dkk  (1998,  hal.  41)  mendefinisikan  strategi  pemasaran  sebagai
          "spesifikasi dari sasaran  pemasaran dan  bauran  pemasaran yang
          terkait"  Rao  dan  Steckel  (1995,  hal3)  menemukan  bahwa
          kebanyakan  para  manajer  mendefinisikan  strategi  pemasaran
          sebagai  "cara  Anda  memenuhi  berbagai  tujuan".  Dan  terakhir,
          pengertian  yang  disampaikan  oleh  Zikmund  dan  D'Amico  (1989)
          lebih  menggambarkan  strategi  pemasaran  sebagai  "sebuah
          proses  atau  langkah  kerja"  Mereka  menyatakan  bahwa  strategi
          pemasaran   mencakup  mengidentifikasi   dan   mengevaluasi
          peluang  pasar,  menganalisis  segmen  pasar  dan  menentukan
          pasar sasaran,  serta mengembangkan bauran pemasaran.
                 Dari  beberapa  pengertian  strategi  pemasaran  yang
          dikemukakan  oleh  para  penulis  di  atas,  diperoleh  gambaran
          bahwa   strategi   pemasaran   pada   hakikatnya   merupakan
          serangkaian  upaya  yang  ditempuh  untuk  mencapai  tujuan
          tertentu.  Untuk  kepentingan  merancang  strategi  pemasaran
          dalam  konteks  pendidikan Jarak jauh,  penulis  akan  berpijak  pada
          pengertian  strategi  pemasaran  terakhir,  yaitu  yang  disampaikan
          oleh William Zikmund dan Michael D'Amico tersebut









                                                                  597
   597   598   599   600   601   602   603   604   605   606   607