Page 62 - Pembelajaran Online (Edisi 2)
P. 62

BAB 04  PRINSIP DAN JENIS
                   PEMBELAJARAN ONLINE


                    ataupun  menghadapi  masalah.  Proses  belajarnya  itu  sendiri
                    haruslah diinisiasi dan dilakukan secara aktif oleh pembelajar.
                    Kegiatan yang dapat memfasilitasi terjadinya belajar aktif antara
                    lain:
                      memberikan  pilihan  beragam  bagi  pembelajar  untuk
                        memilih jenis dan format tugas ataupun topik projek yang
                        dapat dilakukan untuk mencapai tujuan pembelajaran;
                      menghadirkan laman situs yang interaktif untuk digunakan
                        pembelajar;
                      menyelenggarakan kegiatan debat secara online.
                      membentuk grup belajar;
                      meminta  pembelajar  untuk  menghubungkan  pelajaran
                        dengan situasi riil pada kehidupan mereka; dan
                      membuat  kegiatan  pemecahan  masalah/kasus  secara
                        berkelompok.


                 4.  Umpan Balik yang Cepat
       52                                                                                                                                                          53
                    Pembelajar perlu mendapatkan umpan balik tentang pencapaian
                    belajarnya.  Pemberian  umpan  balik  sangat  penting  karena
                    dapat  digunakan  oleh  pembelajar  sebagai  indikator  apakah
                    mereka  telah  mencapai  tujuan  belajar  secara  menyeluruh
                    atau  belum.  Dengan  demikian  mereka  dapat  melakukan
                    perencanaan kegiatan belajar selanjutnya. Dalam pembelajaran
                    online, pembelajar memiliki harapan yang sangat tinggi, mereka
                    biasanya  mengharapkan  umpan  balik  yang  cepat  atau  instan.
                    Dalam  pembelajaran  online,  umpan  balik  dapat  diberikan
                    melalui sistem otomatis sehingga dapat bersifat instan ataupun
                    surat elektronik atau messaging. Saat ini banyak pembelajaran
                    online  yang  juga  memanfaatkan  aplikasi  media  sosial  seperti
                    facebook  untuk  memberikan  umpan  balik  ke  pada  peserta
                    pembelajaran  online.  Tentu  saja,  apabila  penyelenggaraan
                    pembelajaran onlinenya menggunakan perangkat lunak khusus
   57   58   59   60   61   62   63   64   65   66   67