Page 88 - Buku Pedoman Pendidikan Jarak Jauh
P. 88

Pendidikan Jarak Jauh   •



      9.  Tenaga  Administrasi,  yang  membantu  pimpinan  unit-unit
         akademik maupun  unit-unit administrasi PTJJ.



      E.  Sarana dan prasarana


         Sarana  dan  prasarana  PTJJ  yang  diperlukan  tidak  selalu  sama,
      tergantung dari teknologi  yang digunakan.  Bila masih  menggunakan
      teknologi  cetak,  maka  sarana  dan  prasarana  yang  diperlukan
      berbeda  dengan  PTJJ   menggunakan  teknologi  informasi  dan
      komunikasi  (TIK)  yang  canggih  (belajar-e).  Pada  waktu  ini  PTJJ
      kebanyakan  masih  menggunakan  kombinasi  teknologi  cetak  dan
      TIK,  baik  yang  biasa  (telepon  dan  radio)  maupun  yang  canggih
      (televisi,  komputer,  dan  internet).  PTJJ  di  negara  yang  berkembang,
      seperti  UT,  Sukhothai  Thammathirat  Open  University  (STOU)  dan
      Indira  Gandhi  National  Open  University  (IGNOU)  masih  lebih
      banyak  menggunakan  teknologi  cetak  daripada  TIK,  meskipun
      semuanya  sekarang  sudah  mulai  menggunakan  TIK  yang  canggih
      sebagai  percobaan  atau  peralihan  ke  masa  mendatang.  Yang penting
      dikemukakan  di  sini  adalah  bahwa  apa  pun  teknologi  yang
      digunakan,  harus  mendukung  sistem  PTJJ  yang  modern  secara
      praktis.
          Untuk mengetahui  kebutuhan  sarana  dan  prasarana  dalam  PTJJ,
      kita  harus  memahami  dulu  sistem  PTJJ.  Sistem  PTJJ  terdiri  dari
      beberapa subsistem:
          1.  Mahasiswa dan  Kegiatan  lnstruksional.
         2.   Pengembangan  Bahan Ajar.
         3.   Reproduksi  Bahan Ajar.
         4.   Distribusi Bahan Ajar.
         5.  Media Komunikasi.
         6.   Pengujian.




      70
   83   84   85   86   87   88   89   90   91   92   93