Page 367 - Cakrawala Pendidikan
P. 367

Menurut Carlson  (1987)  eva:uasi  diri  merupakan  penguatan  yang
           terkondisi  dan  yang  dapat  meningkatkan  keberhasilan  akademik
           maupun pengembangan tingkah laku yang diharapkan.

           Evaluasi Diri Bagi Mahasiswa Universitas Terbuka
            Pendidikan  jarak  jauh  seperti  yang  diselenggarakan  oleh
            Universitas  Terbuka  mempunyai  ciri  khas  yaitu  bahwa  interaksi
           fisik  antara dosen  dan  mahasiswa  sangat  keel!  dibanding  dengan
            mahasiswa  biasa.  Proses  belajar  dapat  dikatakan  sepenuhnya
            mengenai  proses  belajar  mereka  sendiri.  Karenanya,  menurut
            Amundsen  (1993)  mereka  harus  mempunyai  kemampuan  untuk
            mengarahkan diri sendiri (self directedness).
            Untuk membantu  mahasiswa  di  dalam  proses  belajarnya,  mereka
            perlu  diajari  agar  dapat  mengukur  kebiasaan  dan  keberhasilan
            belajar sendiri dalam usaha mencapai tujuan. Salah satu cara yang
            telah  diterapkan  di  UT  selama  ini  adalah  diberikannya  latihan-
            latihan  dan  pertanyaan/soal  yang  terdapat  pada  setiap  akhir
            Kegiatan  Belajar  di  dalam  modul.  Mahasiswa  diminta  untuk
            memberikan  respons  dan  mereka  akan  memperoleh  umpan  balik
            segera  dengan  mencocokkan  jawabannya  dengan  kunci  yang
            terdapat  di  setiap  akhir  modul.  Latihan-latihan  dan  soal-soal
           'te.rsebut  berfungsi  sebagai  alat  diagnosis  dan  remedial  dalam
            mendeteksi masalah-masalah serta kesulitan belajar (Gale,  1984).

            Mahasiswa  dapat  mengukur  sendiri    keunggulan/kelemahan
            mereka,  menilai  pekerjaan  sendiri,  serta  menentukan  kriteria  yang
            penting   baginya.   Dengan   demikian   mahasiswa     dapat
            meningkatkan  proses  belajar  mereka  secara  aktif,  yang  pada
            akhirnya akan mempunyai pengaruh pada konsep diri dan  motivasi
            mereka,  mengurangi  keceniasan  dan  meningkatkan  kepercayaan
            mereka terhadap kemampuan diri sendiri.

            Selanjutnya Gale mengutip beberapa penelitian yang  menunjukkan
            bahwa  adanya  latihan  dan  soal-soal  tersebut  o!eh  sebagian
            mahasiswa  Universitas  Terbuka  dianggap  sebagai  penting  dan
            berguna  serta  dapat  memperlancar  studi  mereka.  Apakah  hal
            tersebut juga perlu berlaku di Indonesia perlu diteliti.





            358
   362   363   364   365   366   367   368   369   370   371   372