Page 67 - 31 Tahun Universitas Terbuka Melayani Bangsa : Potret Keragaman Mahasiswa UT Sebagai Pagar Bangsa
P. 67

Perjalanan Generasi Emas Meraih Cita-cita











                  pisang, coklat, dan kelapa dan mendapatkan                  warna-warni untuk menandai bagian-bagian
                  upah dari bagi hasil dengan pemilik ladang                  penting dari uraian suatu konsep. Di saat tertentu,
                  dan sesama teman buruhnya. Walau demikian,                  dia bertemu dan berkumpul dengan kelompok
                  Agus tetap dapat mempertahankan prestasi                    belajarnya yang terdiri dari mahasiswa UT di

                  akademiknya, yaitu selalu menjadi siswa paling              desanya untuk menyelesaikan tugas tutorial dan
                  berprestasi sejak dia duduk di bangku Sekolah               mendiskusikan masalah-masalah aktual yang
                  Dasar hingga SMA. Prestasi yang sama tampaknya              terjadi di masyarakat yang berkaitan dengan

                  dapat  dipertahankannya selama kuliah di UT,                materi perkuliahannya. Maklum Agus calon
                  dengan mengantongi IPK 3.83; 3.36; dan 4,00                 sarjana Ilmu Pemerintahan Negara. Membahas
                  untuk  semester pertama hingga semester ketiga.             masalah aktual dengan mengkaitkannya dengan
                  Hal yang paling membanggakan adalah ketika dia              konsep ilmu terkait dalam tutorial adalah bagian
                  menjadi satu dari 6 mahasiswa berprestasi yang              yang paling dia sukai dibandingkan menghafal

                  mewakili UT dalam acara Silaturahmi Nasional                konsep. Menurutnya tutorial sebaiknya banyak
                  Bidikmisi 2014 dan Peluncuran Presidential                  diisi dengan penyajian dan diskusi masalah aktual
                  Scholarship di Jakarta. Di acara tersebut dia               di masyarakat, sehingga materi tutorial selalu

                  berkesempatan bertemu dengan Presiden                       ter up date. Ada seorang tutor yang menjadi
                  Susilo Bambang Yudoyono  bersama puluhan                    favoritnya karena materi perkuliahannya selalu
                  mahasiswa dari perguruan tinggi lainnya.                    up to date, memotivasi mahasiswa untuk berpikir
                                                                              kritis, dengan gaya bicara yang friendly. Prinsip
                  Apa rahasia Agus dapat mempertahankan                       disiplin dan percaya diri juga dipegang ketika dia

                  prestasi akademiknya? Disiplin dan berdoa                   menempuh ujian akhir semesternya. Menyontek
                  adalah resepnya. Diantara waktu memburuh                    tidak dia lakukan karena tidak yakin pada jawaban
                  di ladang, Agus mempelajari sendiri modul-                  orang lain. Mungkin juga, abjad namanya yang

                  modulnya. Buku modul yang penuh dengan                      membuat dia tidak bisa menyontek karena selalu
                  kalimat, menuntutnya menggunakankiat-kiat agar              mendapat tempat duduk di depan, ujarnya sambil
                  terhindar dari kejenuhan dalam mempelajarinya.              tersenyum.
                  Modul-modulnya penuh dengan garis-garis







                                 31 Tahun Universitas Terbuka Melayani Bangsa : Potret Keragaman Mahasiswa UT Sebagai Pagar Bangsa  61
   62   63   64   65   66   67   68   69   70   71   72