Page 386 - Science and Technology For Society 5.0
P. 386

~ Science and Technology for Society 5.0 ~  349


               tanaman  kelapa  sawit  sangat  dipengaruhi  oleh  umur  tanaman.  Semakin
               besar  perbandingan  komposisi  umur  tanaman  remaja  dan  tanaman  tua,
               semakin rendah produktivitas per hektarnya. Semakin tinggi umur tanaman
               kelapa sawit maka biaya yang akan dikeluarkan untuk menjaga produktivitas
               juga  akan  semakin  besar  dan  tentunya  produktivitasnya  pun  tidak  akan
               sebesar saat titik optimum.

               d.  Fluktuasi Harga Tandan Buah Segar
                   Harga  TBS  di  Indonesia  khususnya  di  Kabupaten  Mukomuko  yang
               mengalami pasang surut, membuat masyarakat mengubah fungsi lahan ke
               tanaman yang dianggap memiliki harga lebih stabil. Berdasarkan keterangan
               responden, harga TBS di Kabupaten Mukomuko pada tahun 2018 pernah
               terpuruk sampai pada titik terendah yakni Rp.800,- /kg hingga Rp.400.,- /kg
               bahkan  petani  sampai  tidak  melakukan  aktivitas  pemanenan  karena
               menganggap  biaya  operasional  tidak  sesuai  dengan  penerimaan  yang
               diperoleh. Akhir Mei 2020 harga TBS kembali terpuruk di harga Rp.800,- /kg,
               kemudian  meningkat  menjadi  di  atas  Rp.1.000,-  /kg.  Kendati  demikian,
               hingga saat ini harga TBS masih mengalami pasang surut. Rendahnya harga
               tersebut tidak dapat ditanggulangi dengan penyimpanan untuk menunggu
               harga naik, karena jika TBS yang sudah masuk masa panen tidak langsung
               dijual akan busuk. Harga TBS rentan mengalami fluktuasi yang tinggi saat
               musim  hujan  dan  musim  kemarau,  serta  hukum  permintaan  dan
               penawaran.
                   Perbedaan dan fluktuasi harga TBS di daerah masing-masing sering kali
               terjadi,  hal  ini  sering  disebabkan  oleh  permainan  harga  oleh  oknum
               perkebunan  (Bahari,  2014).  Fluktuasi  harga  TBS  juga  dipengaruhi
               ketidakstabilan  harga  minyak  sawit  mentah.  Ketidakstabilan  harga
               disebabkan oleh pengaruh ekonomi global terutama saat pandemi Covid 19.
               Dampak dari Covid 19 menyebabkan sebagian besar pabrik tidak beroperasi
               beberapa waktu dan mengakibatkan keterpurukan ekonomi baik nasional
               maupun internasional.

               e.  Kebijakan Pemerintah
                   Program  pencetakan  sawah  baru  menjadi  salah  satu  program
               pembangunan  pertanian  oleh  Kementerian  Pertanian.  Konversi  lahan
               kelapa sawit menjadi lahan padi sawah secara besar-besaran didasari oleh
               kebijakan program cetakan sawah di Kabupaten Mukomuko. Program cetak
   381   382   383   384   385   386   387   388   389   390   391