Page 95 - Pendidikan Terbuka dan Jarak Jauh (Di dedikasikan kepada DR. Setijadi, M.A)
P. 95

banyak sistem PTJJ yang mengandalkan media cetak sebagai alat menyam-
            paikan pesan ajaranldidikan.  Dengan media cetak dalam  bentuk bahan
            belajar mandiri memungkinkan siswa/mahasiswa  PTJJ  mengikuti  pendi-
            dikanlpelatihan secara jarak jauh.
               Proses belajar-mengajar yang baik terjadi apabila ada komunikasi dua
            arah  antara  pendidik/pengajar  dengan  peserta  didik/warga  belajar.  Ini
            merupakan masalah dalam PTJJ  karena terpisahnya guru/dosen instruk-
            tur  dengan  siswa/mahasiswa/peserta  latihan  mempersulit  terjadi  komu-
            nikasi dua arah tersebut.  Namun dengan teknologi  komunikasi  masalah
            itu dapat dipecahkan karena mereka bisa berhubungan dengan menggu-
            nakan telepon, faksimil atau komputer, atau dengan pos.
               Teknologi,  khususnya yang digunakan dalam pembelajaran (terrnasuk
            yang terbuka dan jarak jauh), kata Hackbarth (1996), dapat memperkaya
            pembelajaran,  membuatnya  lebih valid,  perorangan,  ekonomis dan mu-
            dah dijangkau/ diperoleh. Pengayaan pembelajaran terjadi karena adanya
            dimensi-dimensi tambahan, efek-efek khusus, dan pernrograman yang unik
            yang  dimungkinkan teknologi  lewat  berbagai media belajar.  Individuali-
            sasi  pembelajaran  terjadi  karena  siswa  dapat  memilih  dan  melaksana-
            kan proses belajar sesuai dengan karakteristiknya.  Program pembelajaran
            lebih  valid  karena  telah  melalui  siklus  evaluasi  dan  revisi  sebelum  di-
            perbanyak dan diluncurkan ke lapangan, sementara kemudahan dijangkau
            terjadi karena digunakannya berbagai media seperti radio,  TV dan kom-
            puter dan jasa satelit komunikasi. Teknologi juga meningkatkan rasio gu-

            ru-siswa sehingga dengan demikian meningkatkan efektifitas biaya.
              Telah banyak bukti bahwa penggunaan teknologi dapat meningkatkan
           penguasaan  terhadap  materi  pelajaran.  Apabila  dirancang  dengan  cer-
           mat,  dilaksanakan dengan  benar dan memenuhi kebutuhan siswa tekno-
           logi dapat memberikan pendidikan yang bermutu tinggi dalam waktu yang
           cepat ke  sejumlah besar peserta didik.

                                           88
   90   91   92   93   94   95   96   97   98   99   100