Page 76 - Pendidikan Terbuka Untuk Indonesia Emas
P. 76

2. Pendidikan Terbuka dan Keadilan Sosial


               Indonesia ke era digital baru pada tahun 2025 (MP3EI, 2014).
               Pertanyaan penting adalah bagaimana memobilisasi expertise
               dan sumber daya perguruan tinggi tersebut ke seluruh wilayah
               Indonesia  secara  merata  untuk  menjamin  akses  perguruan
               tinggi  berkualitas  dan  meningkatkan  angka  partisipasi
               perguruan tinggi secara bersamaan dalam waktu yang tidak
               lama?

               Dalam  road  map  Making  Indonesia  4.0 Indonesia  telah
               menetapkan menjadi 10 besar ekonomi dunia di 2030. Target
               ini jelas memerlukan sumber daya manusia yang berkualitas
               tinggi,  dengan  kompetensi  yang  berbeda  dari  era  Industri
               3.0  atau  yang  sebelumnya  (Kementerian  Perindustrian,
               2018) . Salah  satu  strategi  peningkatan  SDM  adalah  melalui
                    3
               pendidikan terbuka ditingkat pendidikan tinggi. Badan Pusat
               Statistik  memprediksikan  pada  tahun  2025  hingga  2045
               terdapat  kurang  lebih  130  juta  (70%)  penduduk  pada  usia
               produktif (BPS 2019).














                      Gambar 1. Prediksi Jumlah Penduduk Indonesia
                            Sumber: https://www.bps.go.id/publication/

               Prediksi  demografi  ini  menunjukkan  tantangan  tersendiri
               terakait  dengan  menciptakan  sumber  daya  manusia  yang
               berkualitas  dan  berkompetensi  tinggi.  Untuk  meningkatkan
               kualifikasi  tenaga  kerja  yang  berjumlah  kurang  lebih  130

               3  Lihat https://bsn.go.id/uploads/download/  making_indonesia_4.0_kementerian_
                 perindustrian.pdf



                                           67
   71   72   73   74   75   76   77   78   79   80   81