Page 192 - Pendidikan Terbuka Untuk Indonesia Emas
P. 192

4. Pendidikan Terbuka dan Demokratisasi Pendidikan


               2.  Fokus  manajerial  dalam  bingkai  kepemimpinan  menjadi
                   prioritas Universitas Terbuka dengan secara terus menerus
                   memantaskan  diri  sesuai  kaidah  manajemen  modern.
                   Caranya? Keluar dari rutinisme yang mengacu pada pola
                   pikir self-sufficient. Orientasi ini dieliminasi dengan langkah
                   get rid of the box. Lalu, palingkan pandangan dan memetik
                   manfaat  dengan  pendekatan  dan  penahapan  sistematis
                   sebagai berikut, melakukan: (i) mobilisasi, (ii) partisipasi,
                   (iii) kontribusi, (iv) kolaborasi, dan (v) orkestrasi.
               3.  Orientasi melakukan terobosan berdasarkan kedua fokus
                   dan prioritas di atas mewajibkan kita berselancar within
                   the new wave. Yakni, Digital WOT (way of thinking) dan
                   Digital  WOW  (way  of  working).  Digital  WOT  dan  Digital
                   WOW  merupakan  pola  pikir  dan  cara  kerja  dengan
                   pendekatan  revolusioner  mengasilkan  keluaran  dengan
                   tingkat  produktivitas  eksponensial  dengan  penjaminan
                   kualitas berkelanjutan sesuai standar dalam sistem PTTJJ.


               PENUTUP
               Memperhatikan  uraian  sebelumnya,  dapat  digarisbawahi
               bahwa  Universitas  Terbuka  dalam  bingkai  sistem  PTTJJ
               mendapat new niche. Hal ini sejalan dengan penyesuaian visi
               Universitas Terbuka menjadi institusi PTTJJ berkualitas dunia
               dengan tagline: making higher education open to all dengan
               keunikan  menembus  kendala  ruang  dan  waktu.  Artinya,
               bersama  seluruh  pemangku  kepentingan  secara  simbiosis
               mutualime,  Universitas  Terbuka  adalah  pilar  strategis
               membangun  dan  mengembangkan  modal  insani  Indonesia
               sesuai dan bersenyawa dengan tuntutan peradaban.


               Memastikan  keberhasilan  UT  dan  semua  pemangku
               kepentingan  berkontribusi  mengembangkan  modal  insani
               Indonesia  melalui  sistem  PTTJJ  akan  terasa  baiknya  jika
               memperhatikan wejangan Presiden Joko Widodo pada Rapat





                                          187
   187   188   189   190   191   192   193   194   195   196   197