Page 180 - Pendidikan Terbuka Untuk Indonesia Emas
P. 180

4. Pendidikan Terbuka dan Demokratisasi Pendidikan


               mulai  dari  unsur  perencanaan,  pengorganisasian  sampai
               dengan  evaluasi.  Artinya,  manajemen  pendidikan  terbuka
               sesungguhnya tidak berbeda dengan pengelolaan pendidikan
               yang sudah kita kenal dalam sistem pendidikan yang bukan
               dikategorisasikan dalam istilah pendidikan terbuka.


               MODEL PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN TERBUKA
               Secara  klasik,  dikenal  berbagai  model  penyelenggaran
               pendidikan  terbuka  yang  menggejala  di  seantero  dunia.
               Pendidikan  terbuka  menjadi  fenomenal  seiring  pesatnya
               perkembangan  dan  kemajuan  teknologi  informasi  dan
               komunikasi. Akibatnya, terjadi pergeseran bersifat revolusioner
               secara  sistematis,  terstruktur  dan  masif  dalam  konteks
               pengelolaan pendidikan. Sejalan dengan itu, revolusi industri
               yang  sebelumnya  dipicu  gelombang  globalisasi  memaksa
               kertebukaan  secara  cepat  dalam  berbagai  sisi  kehidupan
               masyarakat,  termasuk  dan  terutama  di  bidang  pendidikan.
               Artinya,  proses  dan  prosedural  pembelajaran  bergeser
               (digeser) ke pendekatan berbeda dengan yang sudah dikenal
               sebelumnya secara fundamental dan signifikan. Pergeseran ini,
               suka atau tidak suka, rela atau terpaksa, menggerakkan tiap
               pemangku kepentingan pendidikan menjadi masuk di dalam
               pusaran perubahan mendasar dimaksud. Perubahan tersebut
               menuju ke arah pendidikan terbuka yang dalam banyak hal tak
               dapat dipisahkan dengan sistem pendidikan jarak jauh.


               Sebelum  masuk  pada  pembahasan  model  penyelenggaraan
               pendidikan  terbuka  yang  secara  praktis  sudah  berlangsung
               selama ini di Universitas Terbuka, ada baiknya kita mengenal
               terlebih dahulu  model-model  yang  sudah  ada  dan  sampai
               sekarang  masih  relevan  dan  digunakan  banyak  institusi  di
               berbagai negara. Istilah yang akrab di telinga kita, mengacu
               pada konteks yang relatif luas, antara lain apa yang disebut
               sebagai  pembelajaran  daring,  pembelajaran  elektronik,





                                          175
   175   176   177   178   179   180   181   182   183   184   185