Page 354 - Cakrawala Pendidikan: E-Learning Dalam Pendidikan
P. 354

Cakrawa/a  Pendidikan 2



         D.  lnfrastruktur Internet sebagai Alat Bantu

                 Untuk  mengefisienkan  proses  pengiriman,  pengemasan
         informasi, dan pengetahuan, pada hari ini kita sangat dibantu oleh
         keberadaan  dan  perkembangan  teknologi  informasi  yang
         demikian  pesat.  Perlu  dicatat  bahwa  infrastruktur Internet hanya-
         lah  alat  bantu  untuk  mengefisienkan  proses  pengiriman  dan
         pengemasan  intormasi.  Komputer,  Internet,  dan  e-learning
         bukanlah  tujuan  akhir.  Sialnya,  keberadaan  alat  bantu  komputer
         dan  Internet,  tidak  akan  mengubah  banyak  sistem  pendidikan  di
         Indonesia,  kecuali  jika  ada  perubahan  paradigma  yang  menda-
         sar,  perubahan  budaya  yang  mendasar  yang  mendorong  kita
         semua  untuk  aktif  sebagai  produsen  pengetahuan  dan  aktif
         berpartisipasi dalam siklus pemurnian pengetahuan.
                 Pada bagian  ini akan dibahas sedikit tentang  infrastruktur
         internet  pendukung  kegiatan  e-learning.  Ada  beberapa  aplikasi
         utama  yang  tersedia  secara  gratis  di  Internet  dan  kemungkinan
         besar  akan  dapat  membantu  mengembangkan  kegiatan  e-
         learning di Indonesia, yaitu:
         •   Mailing  list,  tempat  diskusi  di  Internet  untuk  melakukan
             transfer/interaksi dari tacit (implicit) knowledge.
         •   Perpustakaan  Digital,  tempat  manajemen  dari  explicit
             knowledge.
         •   Open  University  Support  System  (OpenUSS),  perangkat
             pe'ndukung  administrasi  akademis  di  dunia  pendidikan,  balk
             itu sekolah maupun universitas.

         E.  Teknologi Internet untuk Sekolah dan
             Pendidikan

                 Pada  Gambar  3,  saya  mencoba  menggambarkan  model
         yang  naif  dari  teknologi  Internet  yang  menjadi  basis  dari  e-
         learning.  Pada  tingkat  yang  paling  bawah,  Internet  dibangun  di




                                                                  337
   349   350   351   352   353   354   355   356   357   358   359