Page 108 - Profil Guru Masa Depan Berbasis Teknologi Pendidikan
P. 108

88

           nilai humoniora agar bermanfaat bagi kemajuan bangsa, serta
           kemajuan peradaban dan kesejahteraan umat manusia.’’


                 Guru  profesional  diukur  dari  kompetensi  yang
           dimilikinya, sejauh mana dia menguasai kompetensi akademik
           dan  kompetensi  profesional  yang  dipersyaratkan  oleh  UUD

           Guru dan Dosen. Standar kompetensi guru sudah ditentukan
           oleh suatu ukuran yang ditentukan  oleh  penampilan  guru  itu

           sendiri.  Kompetensi  guru  tercermin  di  dalam  kualitas
           kecakapan  kerjanya,  sesuai  dengan  tugasnya  sebagai  guru.
           Seorang guru yang memiliki kompetensi, apabila guru tersebut

           dapat  menunjukkan  kemampuannya  yang  tercermin  dari
           kinerja profesi yang utuh dan tidak menyimpang dari norma-
           norma  yang  sudah  ditentukan,  dengan  kata  lain  guru  harus

           melaksanakan  tugasnya  secara  baik,  agar  tujuan  yang
           direncanakan tercapai.


                 Berlandaskan pemikiran tentang kompetensi guru,  maka
           kajian  tentang  kinerja  seorang  guru  yang  profesional

           seyogyanya  meliputi  kajian  tentang  hal-hal  berikut.  Kinerja
           dalam menyelenggarakan pembelajaran yang mendidik, yang
           mencakup:  merencanakan  dan  melaksanakan  pembelajaran,

           menilai  proses  dan  hasil  belajar  peserta  didik,  serta
           menindaklanjuti  hasil  penilaian.  Dalam  kinerja  ini  sudah

           termasuk  keempat  kompetensi  sebagai  agen  pembelajaran
           karena  penguasaan  semua  kompetensi  tercermin  secara
           integratif dalam penyelenggaraan pembelajaran.  Kinerja


           PROFIL GURU MASA DEPAN
   103   104   105   106   107   108   109   110   111   112   113