Page 264 - Peran Matematika, Sains, dan Teknologi Dalam Mendukung Gaya Hidup Perkotaan (Urban Lifestyle) Yang Berkualitas
P. 264

246   Peran MST dalam Mendukung Urban Lifestyle yang Berkualitas



        Model Asuransi Individu, Model Asuransi Kelompok, Klasifikasi, Seleksi dan
        Anti  Seleksi  serta  Asumsi  Konservatisme  dan  Adjusment,  dalam  tulisan  ini
        hanya   akan    menyajikan   sampai   dengan   Model    Asuransi
        Kelompok/kumpulan.
            Industri  asuransi  merupakan  potensi  sumber  daya  dan  sumber  dana
        dalam negeri yang belum dimanfaatkan secara optimal. Hal ini berbeda jika
        dibandingkan  manufaktur  dan  perkembangan  industri  perbankan  yang
        berjalan  cukup  pesat.  Padahal  industri  asuransi  dengan  segala  aspek  dan
        bentuknya sangat luas pengaruhnya terhadap aktivitas perekonomian pada
        umumnya.  Karena  selain  sebagai  penghimpun  sekaligus  pengerah  dana
        masyarakat  melalui  akumulasi  premi  yang  diinvestasikan  pada  pelbagai
        aktivitas ekonomi guna menunjang pembangunan dan merupakan lembaga
        yang  memberikan  lapangan  pekerjaan  bagi  masyarakat  juga  merupakan
        objek bagi pemasukan keuangan Negara.

        Risiko Ekonomi
            Ada  dua  sisi  yang  berbeda  dalam  mengartikan  risiko,  disatu  sisi  bisa
        berarti  kerugian  dan  disisi  lain  berarti  ketidakpastian.  Pencurian,
        penggelapan  dan  keputusan  pengadilan  yang  bersifat  merugikan  sehingga
        menyebabkan  kerugian  kekayaan  yang  merupakan  bentuk  langsung  dari
        kerugian  ekonomi.  Sedangkan  kematian,  cacat,  pemecatan  dan
        pengangguran  merupakan  bentuk-bentuk  kerugian  pendapatan.  Konsep
        risiko  dalam  pasar  uang  secara  esensial  sama  dengan  risiko  downside
        (alokasi  asset  portofolio  yang  berkaitan  dengan  probabilitas  penurunan
        harga asset. Hubungan demikian disebut risiko downside atau dalam saham
        atau  bond,  sedang  risiko  dalam  arti  ketidakpastian  adalah  pertaruhan
        mengambil  kesempatan  meskipun  nampaknya  tidak  ada  peluang
        keuntungan dan harus mencari suatu kepuasan mengganti kerugian akibat
        peluang  ekonomi  negatif.  Portofolio  sendiri  adalah  kumpulan  bentuk
        investasi terpadu yang bertujuan untuk mendapatkan keuntungan investasi.
        Tujuan  utama  portofolio  investasi  adalah  mendapatkan  tingkat
        pengembalian yang tinggi dengan tingkat risiko yang kecil untuk memenuhi
        kewajiban  baik  kepada  pemegang  polis  maupun  untuk  pertumbuhan
        perusahaan.

            Untuk memperkecil peluang adanya risiko ekonomi perlu adanya suatu
        cara  penanggulangan  yang  kemudian  disebut  sebagai  sistem  keamanan
   259   260   261   262   263   264   265   266   267   268   269