Page 138 - Universitas Terbuka di Era Informasi
P. 138

pelaksanaan  kegiatan,  khususnya  yang  terkait  dengan  kegiatan  akademik,
                 seperti registrasi online ataupun ujian online. Hal yang perlu diperhatikan ke
                 depan adalah perlunya dikembangkan fasilitas alur kerja dan manajemen
                 dokumen secara elektronik agar kegiatan-kegiatan operasional terintegrasi
                 dan dapat dilakukan serta diimonitor secara elektronik.

                 Pada  tataran  kompetisi,  perlu  diperhatikan  bahwa  saat  ini  sudah  terjadi
                 suatu situasi di mana UT  bukan lagi  satu-satunya lembaga yang dapat
                 menyelenggarakan  pendidikan  tinggi  jarak  jauh.  Bukan suatu  hal  yang
                 mustahil akan terjadi kompetisi antarlembaga penyelenggara pendidikan
                 jarak jauh. Untuk itu, UT perlu mengembangkan  competitive advantage
                 dibandingkan dengan penyelenggara pendidikan jarak jauh lainnya.
                 Beberapa kelebihan UT yang masih dapat dioptimalkan adalah pembelajaran
                 mobile yang tidak saja dapat mempermudah mahasiswa mengikuti kegiatan
                 akademik  tetapi  juga  dapat  melakukan  kegiatan  administrasi  akademik
                 secara  mobile. Dengan dimungkinkannya hal ini, maka mahasiswa akan
                 sangat dimudahkan dalam mengatur kegiatan perkuliahan dengan
                 menyesuaikan keadaan yang ada cukup dengan menggunakan peralatan
                 mobile. Dalam bidang pengembangan organisasi, dengan adanya kompetisi
                 maka komunikasi dan informasi umpan balik menjadi sangat penting untuk
                 sedini mungkin  mengetahui situasi yang ada di lapangan. Umpan balik itu
                 juga berguna untuk mengetahui pencapaian rencana kerja yang ditetapkan
                 (ukuran kinerja).

                 Beberapa pengembangan yang perlu dikaji ke depan adalah sebagai berikut.
                 a.  Pengembangan Fitur Kalender Elektronik yang  Terintegrasi Dengan
                    E-mail.
                    Fitur Kalender elektronik memungkinkan setiap orang menuliskan
                    rencana kegiatannya (hari, jam, berapa lama) dan secara otomatis akan
                    mengatur sebuah pengingat. Pengingat ini adalah semacam alarm untuk
                    mengingatkan yang mempunyai agenda baik melalui komputer ataupun
                    menggunakan pengingat di  smartphone. Selain itu, dengan adanya
                    jadwal kegiatan yang dituliskan, sistem akan mampu juga mengingatkan




                 128
   133   134   135   136   137   138   139   140   141   142   143