Page 82 - Pendidikan Tinggi Jarak Jauh
P. 82

PENDIDIKAN TINGGI JARAK JAUH



         2.  Penataan

                 Penataan  adalah   serangkaian  proses  yang  dilakukan
         mulai  dari  penanganan  buram  kasar  bahan  ajar  hingga  menjadi
         master cetak.  Pekerjaan  ini  meliputi pengetikan,  desain tipografi,
         ilustrasi,  penyuntingan  teks,  penghalamanan,  tata  letak,  koreksi
         cetak percobaan,  hingga sampul dan kemasan buku.
                 Permasalahan  yang  kerap muncul pada fase ini  biasanya
         berupa  kesalahan  mekanis  baik  yang  ditimbulkan  oleh  mesin
         maupun  manusia.  lni  terjadi  karena  belum  bakunya  peralatan
         dan keterampilan sumber daya manusia yang  menangani.


         3.  Realisasi

                 Fase ini meliputi seluruh proses manufaktur hingga bahan
         ajar cetak siap digunakan  oleh  mahasiswa.  Kegiatan  yang  terjadi
         pada  fase  ini  adalah  penentuan  tiras  cetak,  pemilihan  perusahan
         pencetak,  pengemasan  hasil  cetak,  hingga  pendistribusian  ke
         tempat penjualan bahan ajar atau ke alamat mahasiswa.


         F.  Simpulan

                 Bahan  ajar  cetak  PT JJ  memiliki  karakteristik  yang
         berbeda  dengan  buku  teks.  Sebagai  media  utama  pembelajaran.
         bahan  ajar  PT JJ  tidak  hanya  memperhatikan  kecukupan  dan
         kepatutan  materi  ajar,  tetapi  juga  penggunaan  ragam  bahasa
         yang  komunikatif  dan  interaktif,  modus  pembelajaran  yang
         bermakna  dan  mengaktifkan,  perangkat  penilaian  yang  dapat
         mendorong  mahasiswa  untuk  refleksi  dan  menilai  sendiri
         pencapaiannya,  serta  piranti  fitur  yang  dapat  mempermudah
         mahasiswa    dalam  mempelajari  bahan  ajar.  Dengan  kata  lain,
         bahan  ajar  PT JJ  bercirikan  sebagai  bahan  ajar  yang  lengkap
         dan membelajarkan.



                                                                   69
   77   78   79   80   81   82   83   84   85   86   87