Page 75 - Trends in Science and Technology fo Sustainable Living
P. 75

36     Fakultas Sains dan Teknologi
                   Universitas Terbuka (2023)


                 menjadi strategi pemasaran yang lebih efektif karena sudah jelas
                 hal yang dituju oleh organisasi. Organisasi dapat membuat promosi
                 atau penawaran yang disesuaikan dengan segmentasi pelanggan.
                 Selain itu, segmentasi  pelanggan dapat membantu organisasi
                 dalam menetapkan harga, distribusi, dan strategi penjualan. Data
                 mining membantu dalam pembuatan keputusan khususnya dalam
                 segmentasi pelanggan yang memungkinkan organisasi untuk
                 mengenali karakteristik pelanggannya dan mengelompokkannya.
                 Akhirnya, organisasi memahami hal yang menjadi preferensi dan
                 perilaku pelanggannya sehingga dapat memberikan pelayanan
                 yang sesuai.
                       Salah  satu  manfaat  data mining  dalam  pengambilan
                 keputusan  adalah  organisasi dapat  mencegah  terjadinya
                 penipuan dengan melakukan deteksi dini menggunakan  data
                 mining  (Wali  dkk,  2023).  Melalui  penerapan  teknik  dan  algoritma
                 deteksi  penipuan  yang  canggih,  data mining  memungkinkan
                 organisasi untuk secara proaktif mengurangi risiko kerugian dan
                 melindungi diri dari aktivitas illegal yang merugikan. Data mining
                 dalam konteks ini dapat menganalisis pola-pola yang tersembunyi
                 dalam data transaksi, mencari tanda-tanda yang mencurigakan
                 seperti anomali, pola perilaku yang tidak biasa, atau indikator lain
                 yang menunjukkan adanya penipuan. Misalnya, data mining dapat
                 mengidentifikasi  pola  transaksi  yang  tidak  wajar,  seperti  jumlah
                 transaksi yang tinggi dalam waktu singkat, transaksi dengan jumlah
                 yang tidak proporsional, atau pola pembelian yang tidak konsisten
                 dengan perilaku pelanggan sebelumnya.
                       Berdasarkan  identifikasi  pola  transaksi  yang  tidak  wajar,
                 organisasi dapat proaktif untuk melakukan tindakan yang akan
                 merugikan organisasi atau pelanggan organisasi. Misalnya,
                 organisasi  dapat mengirimkan peringatan  kepada  pelanggan
                 mereka  terkait  dengan  adanya  transaksi  yang  mencurigakan,
                 membatasi akses, hingga memblokir akun yang terlibat.  Data
                 mining dapat mengungkap pola-pola penipuan yang sulit
                 terdeteksi secara manual dengan menganalisis  data transaksi
                 secara  menyeluruh.  Hal  ini  memungkinkan  organisasi  dapat
   70   71   72   73   74   75   76   77   78   79   80