Page 37 - Perspektif Milenial Pendidikan Jarak Jauh
P. 37

20  ~ Antologi CPNS ~


          5.  Networking, memiliki networking (jaringan) adalah salah satu hal sangat
             penting yang mendukung keberhasilan dunia pendidikan.
          6.  Digital  literate  merupakan  suatu  kemampuan  dalam  menelusuri
             sumber informasi yang berbasis digital/internet.

             Dalam  pembelajaran  daring,  guru  merupakan  titik  sentral  yang
          diharapkan mampu membawakan materi pelajaran dengan metode yang
          menyenangkan dan tidak monoton. Guru harus melakukan inovasi dalam
          pembelajaran jarak jauh dengan mengoptimalkan pemanfaatan teknologi
          yang tersedia. Guru melakukan pembelajaran lewat aplikasi virtual meeting,
          seperti Zoom, Microsoft Teams, Google Form, Google Meet, Whatsapp, dan
          yang lainnya. Dalam pembelajaran daring, guru harus dapat menguasai dan
          menggunakan  fasilitas  yang  ada  pada  aplikasi  atau  media  pembelajaran
          lainnya sesuai dengan situasi, kondisi, dan jangkauan muridnya.

          STRATEGI PJJ MASA/PASCAPANDEMI


             Strategi  pembelajaran  merupakan  satu  rangkaian  penting  dalam
          pendekatan  sistem  belajar  mengajar.  Rasionalnya,  strategi  pembelajaran
          berhubungan  langsung  dengan  pemilihan  kegiatan  pembelajaran  yang
          dipandang efektif dan efisien dalam memberikan pengalaman belajar siswa
          mencapai tujuan pembelajaran (Suparlan Al Hakim & Sri Untari, 2018: 74).
             Pembelajaran dalam masa pandemi Covid-19 ini perlu memperhatikan
          strategi yang tepat agar tujuan pembelajaran dapat terlaksana secara efektif
          walaupun diselenggarakan dengan sistem jarak jauh melalui metode daring
          atau  metode  lainnya.  Menurut  penulis,  langkah  strategis  yang  perlu
          dilakukan  dalam  pembelajaran  daring  ini  adalah  memberikan  bekal
          kemampuan  IT  kepada  orang  tua  atau  wali  murid  dan  guru  yang  masih
          awam  dalam  penggunaan  IT.  Hal  ini  karena  kunci  utama  pembelajaran
          daring adalah kemampuan penguasaan IT oleh murid, orang tua, dan guru.
          Apabila  ketiga  elemen  tersebut  dapat  bersinergi,  terutama  dalam
          penguasaan IT,  pelaksanaan pembelajaran jarak jauh selama masa pandemi
          dapat terlaksana dengan optimal.
             Kepala Staf Kepresidenan RI Jenderal TNI (Purn.) Dr. Moeldoko dalam
          kegiatan KSF 5 yang diadakan oleh Universitas Terbuka pada 10 Juli 2020
          menyampaikan bahwa proses transformasi pendidikan pada masa pandemi
          Covid-19 meliputi tiga hal berikut.
   32   33   34   35   36   37   38   39   40   41   42