Page 322 - Cakrawala Pendidikan: E-Learning Dalam Pendidikan
P. 322

Cakrmvala Penduiikan  2


         daerah  tidak  mengikutsertakan  para  pelaku  dan  penggerak
         sumber daya yang ada.  Dalam konteks peningkatan sumber daya
         manusia  melalui  pendidikan,  dinas  pendidikan  kabupaten  dan
         kota  perlu  didorong  untuk  menghasilkan  kebijakan  yang
         memungkinkan  sekolah  mengembangkan  sistem  pendidikan
         secara mandiri.


         b.  Meningkatkan  Kemampuan  Sekolah  dalam  Mempengaruhi
            Proses Pengambilan Keputusan Daerah dan Nasional

                Semangat  desentralisasi  semestinya  mendasari  tindakan
         pemerintah untuk memberikan kelonggaran kepada sekolah untuk
         melaksanakan  aturan  yang  diciptakan  sendiri.  Adanya  kelong-
         garan  mengatur  diri  sekolah  mengharuskan  sekolah  memiliki
         budaya  wira-usaha.  Sekolah  negeri  yang  secara  finansial
         tergantung kepada pemerintah harus mengubah strateginya untuk
         dapat  tetap  berkembang  secara  optimal.  Sekolah  masa  depan
         tidak  cukup  hanya  mengandalkan  kelebihan  aspek  akademik,
         tetapi  juga  harus  mampu  memberikan  bekal  kepada  siswa  agar
         dapat mengelola hidupnya secara mandiri dan bertanggung jawab
         (Sidi, 2001 ).
                Aturan  yang  ditetapkan  pemerintah  semestinya  mampu
         mengoptimalkan   fungsi   sekolah.   Untuk   itu,   keterlibatan
         masyarakat  dalam  perkembangan  sekolah  sangat  dibutuhkan.
        Apabila   masyarakat   digerakkan   dan   disadarkan   bahwa
        pendidikan  merupakan  bagian  penting  dalam  pertumbuhan
         masyarakat,  maka partisipasi  masyarakat melalui dewan  sekolah
        merupakan  elemen  panting  bagi  sekolah  dalam  mempengaruhi
         kebijakan Pemerintah, kabupaten dan kota (Tilaar, 2002).









                                                                 305
   317   318   319   320   321   322   323   324   325   326   327