Page 100 - Institusi Pendidikan Tinggi Di Era Digital: Pemikiran, Permodelan, Dan Praktik Baik
P. 100

Institusi Pendidikan Tinggi di Era Digital: Pemikiran, Permodelan dan Praktek Baik  87


               tipe dan ukuran organisasi. Implementasi strategi membutuhkan tindakan-
               tindakan  seperti:  perubahan  struktur  organisasi,  alokasi  sumberdaya,
               program  kompensasi,  merubah  strategi  harga,  budaya  perusahaan,
               membuat sistem informasi manajemen yang lebih baik, dan sebagainya.

               B.  ANALISIS POLA SPASIAL DENGAN GEOGRAPHIC INFORMATION SYSTEM

                   Seperti  telah  dijelaskan  di  atas  bahwa  penelitian  ini  mengunakan
               pendekatan GIS yakni merupakan sistem informasi berbasis komputer yang
               digunakan untuk mengolah dan menyimpan data atau informasi geografis.
               GIS  mempunyai  kemampuan  untuk  menghubungkan  berbagai  data  pada
               suatu titik tertentu di bumi, menggabungkannya, menganalisa dan akhirnya
               memetakan  hasilnya.  Data  yang  diolah  pada  GIS  merupakan  data
               spasialyaitu sebuah data yang berorientasi geografis dan merupakan lokasi
               yang memiliki sistem koordinat tertentu, sebagai dasar referensinya.
                   Dalam  GIS  diperlukan  pembagian  kelas  untuk  memudahkan  analisis.
               Pembagian kelas dalam analisis ini ditunjukkan oleh Tabel 3.

                Tabel 3. Pembagian Kelas Variabel Konsentrasi Mahasiswa Non Pendas Aktif

                    Indonesia Barat     Indonesia Tengah     Indonesia Timur
                   Kode      Kelas     Kode      Kelas      Kode      Kelas
                   IB 1      Sedikit    IT 1     Sedikit    ITM 1     Rendah
                   IB 2     Sedang      IT 2     Sedang     ITM 2     Sedang
                   IB 3     Banyak      IT 3     Banyak     ITM 3     Tinggi

                   Komposisi  konsentrasi  sebaran  jumlah  mahasiswa  Non  Pendas  akan
               digunakan  sebagai  salah  satu  landasan  dalam  penentuan  strategi  untuk
               menarik minat mahasiswa baru program Non Pendas. Selain itu, dicari juga
               komposisi  sebaran  konsentrasi  tingkat  kelulusan  siswa  SLTA  (SMA/MA,
               SMK/MAK, dan Paket C) yang ada di seluruh Indonesia. Pemetaan sebaran
               konsentrasi  lulusan  SMA/SMK  sederajat  dimaksudkan  untuk  mengetahui
               lulusan  potensial  yang  bisa  UT  jaring.    Proses  pemetaan  dan  pembagian
               kelas  dilakukan  hampir  sama  dengan  yang  dilakukan  pada  pemetaan
               sebaran konsentrasi mahasiswa Non Pendas UT, yang didasarkan pada Tabel
               4 berikut.
   95   96   97   98   99   100   101   102   103   104   105