Page 102 - Pembelajaran Online (Edisi 2)
P. 102

BAB 05  BAHAN AJAR PEMBELAJARAN ONLINE



                 2)  Ease of Use (Kemudahan Penggunaan): seberapa mudah
                    penggunaannya.


                    Dalam pendidikan dan pembelajaran,
                    teknologi merupakan alat bantu dan
                    bukan  tujuan  pembelajaran.  Oleh
                    karena  itu  sangat  penting  untuk
                    memilih  alat  bantu  yang  mudah
                    dioperasikan sehingga baik kita sebagai dosen maupun peserta
                    didik tidak harus membuang waktu lama untuk mempelajarinya,
                    dan juga tidak mengalami kesulitan mengoperasikannya. Media
                    dan  teknologi  juga  memiliki  kapasitas  dan  fleksibilitas  yang
                    berbeda-beda  dalam  hal  mengimplementasikan  perubahan
                    atau pemutakhiran materi.  Misalnya, tulisan dalam ‘blog’ lebih
                    mudah dimutakhirkan daripada dalam video. Oleh karena itu,
                    pemilihan media harus memperhatikan seberapa sering materi
                    akan  mengalami  perubahan,  disamping  semudah  apa  media
       92                                                                                                                                                          93
                    tersebut dioperasikan oleh peserta didik. Menurut para akhli,
                    cara pengoperasian awal (seperti logging-in atau cara navigasi
                    dasar)  teknologi/media  yang  dipilih  harus  dapat  dipelajari
                    oleh  peserta  didik  yang  paling  awam  sekalipun  dalam  waktu
                    maksimal 20 menit (Bates, 201).

                    Dalam  kaitan  dengan  kemudahan  penggunaan  teknologi
                    dan  media,  konsep  literasi  media,  literasi  digital,  dan  literasi
                    informasi  menjadi  sangat  penting.  Peserta  didik  harus
                    dipersiapkan  untuk  menggunakan  teknologi  dan  media  yang
                    akan dipakai dengan cara memberikan orientasi. Orientasi ini
                    harus memperkenalkan jenis-jenis teknologi/media yang akan
                    digunakan,  bagaimana  cara  menggunakannya,  apa  prasyarat
                    penggunaannya, apa resiko atau problem yang mungkin akan
                    dihadapi, dan bagaimana caranya meminta bantuan teknis jika
                    diperlukan.
   97   98   99   100   101   102   103   104   105   106   107