Page 327 - Universitas Terbuka di Era Informasi
P. 327

UNIVERSITAS TERBUKA DI ERA INFORMASI

                      Menurut banyak peneliti, efektivitas dan keberhasilan belajar jarak jauh online
                      sangat bergantung pada interaksi yang merupakan elemen penting pada
                      proses belajar mahasiswa (Fresen, 2007; Moore, 1993; Northrup, 2001). Gao
                      dan Lehman (2003) pada studi lebih lanjut mengenai pengaruh interaksi
                      terhadap motivasi mahasiswa menunjukkan bahwa jika interaktivitas pada
                      kelas  online tercapai sampai tingkat tertentu, motivasi mahasiswa akan
                      terjaga dan outcome belajar akan meningkat dengan sendirinya. Penerapan
                      salah satu komponen  blended learning,  yaitu interaksi langsung  yang biasa
                      dilakukan pada modus tatap muka, dapat dilakukan pada kelas online. Pada
                      kelas  online, konsep interaksi langsung ini dapat diartikan sebagai  web-
                      enhanced instruction atau technology-mediated instruction, yaitu interaksi yang
                      selama ini dilakukan secara asinkronus diubah menjadi sinkronus dengan
                      mengemulasi  situasi tatap  muka  di  kelas  online.  Perkembangan  teknologi
                      yang pesat memungkinkan pertemuan tatap muka dilakukan secara online.
                      Teknologi yang mampu menyediakan layanan ini juga bermacam-macam,
                      mulai dari yang sifatnya  propetiary  (seperti  video conference Polycom dan
                      Tandberg) sampai yang berbasis web dan terbuka (seperti webinar, messenger,
                      dan lain-lain). Model blended learning ini secara visual dapat dideskripsikan
                      pada gambar di bawah ini.




























                                                                                 317
   322   323   324   325   326   327   328   329   330   331   332