Page 431 - Trends in Science and Technology fo Sustainable Living
P. 431

392     Fakultas Sains dan Teknologi
                   Universitas Terbuka (2023)


                       Hasil penelitian ini juga memperlihatkan bahwa penyuluh
                 swadaya memiliki kemampuan yang baik dalam pengupayakan
                 pelestarian alam karena penyuluh swadaya tinggal di tempat
                 dimana penyuluh mencari mata pencaharian (berusahatani),
                 dengan   demikian  mereka  akan  sangat  peduli  dengan
                 lingkungannya. Mereka akan mengupayakan bagaimana caranya
                 supaya lahan tetap subur sehingga usahatani berlangsung dengan
                 baik dan memperoleh hasil yang optimal. Cara-cara pengolahan
                 lahan, pemupukan secara organik (memakai kotoran ternak), dan
                 pembuatan pupuk organik  dengan pemanfaatan limbah  banyak
                 diterapkan oleh penyuluh swadaya dan menghimbau kepada
                 petani lain untuk ikut melakukan hal yang sama. Intinya karena
                 dilakukan di lahan sendiri, maka penyuluh akan mengusahakan
                 yang terbaik untuk kegiatan usahataninya. Hal ini menunjukkan
                 kapasitas penyuluh swadaya yang baik dalam upaya melakukan
                 pelestarian  lingkungan.  Walaupun  demikian,  pengetahuan  yang
                 diperoleh tidak terlepas dari penjelasan-penjelasan penyuluh
                 dinas saat ada kegiatan pertemuan maupun ketika penyuluh dinas
                 datang ke kelompok tani.
                       Dikaitkan dengan pemberdayaan masyarakat agribisnis,
                 fungsi penyuluh swadaya dalam melestarikan lingkungan mungkin
                 tidak terlalu berkaitan erat.  Namun demikian fungsi ini akan
                 menjadi modal sosial kekuatan petani untuk mempertahankan
                 lahan pertanian yang ramah lingkungan dan tetap subur. Pada
                 gilirannya, lahan yang tetap terjaga akan memberikan nilai yang
                 tinggi dalam menghasilkan produk pertanian.

                 g.    Tingkat Pelembagaan Nilai-Nilai
                       Fungsi ketujuh yang perlu dijalankan oleh penyuluh adalah
                 fungsi pelembagaan nilai-nilai. Tingkat pelembagaan nilai-nilai
                 dilihat dari pendapat responden atas sejumlah pernyataan yaitu
                 bahwa penyuluh: (1) mengarahkan petani untuk mempertahankan
                 sistem musyawarah dalam kelompok tani, (2) mengarahkan
                 petani untuk melakukan gotong royong dalam berusahatani,
                 (3) mengarahkan petani untuk menerapkan sistem panen dengan
   426   427   428   429   430   431   432   433   434   435   436