Page 117 - Peran Matematika, Sains, dan Teknologi Dalam Mendukung Gaya Hidup Perkotaan (Urban Lifestyle) Yang Berkualitas
P. 117

Peran MST dalam Mendukung Urban Lifestyle yang Berkualitas  105



                   Tanaman Puring (Codiaeum Variegatum)
                     sebagai Pendegradasi Polutan Menuju
                                  Lingkungan Sehat

                                      Susi Sulistiana

               PENDAHULUAN

                   Mobilitas masyarakat urban pada era globalisasi  menimbulkan banyak
               permasalahan  perkotaan  dalam  berbagai  aspek  kehidupan,  seperti  sosial
               budaya,  ekonomi,  kesehatan,  lingkungan  dan  aspek  lainnya.  Masyarakat
               yang  tinggal  di  pinggiran  kota  atau  dari  daerah  lain  yang  datang  ke  kota
               guna  mengadu  nasib  memunculkan  banyak  dampak  pada  kota  tujuan.
               Dampak  tersebut  dapat  berupa  akulturasi  budaya,  peningkatan  jumlah
               penduduk yang terjadi di waktu-waktu tertentu, peningkatan kepadatan lalu
               lintas  akibat  volume  kendaraan  bermotor  yang  semakin  meningkat,
               munculnya  kantung-kantung  kemiskinan  dari  kaum  pendatang,  dan
               peningkatan  sebaran  penyakit  menular.  Permasalahan  lainnya  yang
               diakibatkan oleh urbanisasi adalah pemanasan global yang diakibatkan oleh
               pembangkit listrik, pabrik, kendaraan yang menggunakan bahan bakar fosil,
               serta efek rumah kaca.
                   Akibatnya, bumi dirasakan tak senyaman dulu. Sekarang bumi dirasakan
               lebih  panas,  karena  polusi  udara  semakin  meningkat,  perjalanan  makin
               berisiko  karena  cuaca  tak  tentu  atau  cuaca  ekstrim.  Dari  segi  kesehatan,
               urbanisasi  memicu  timbulnya  berbagai  penyakit  yang  berbahaya,  terjadi
               banjir  yang  semakin  sering  akibat  berkurangnya  ruang  hijau,  oksigen
               semakin  menipis,  yang  pada  akhirnya  mempercepat  proses  kerusakan
               lapisan  bumi.  Keadaan  seperti  ini  perlu  disikapi  dengan  bijak.  Perlu  dicari
               solusi  yang  tepat  untuk  mengatasi  permasalahan  yang  timbul  akibat
               urbanisasi  tersebut, terutama upaya untuk menciptakan  gaya hidup sehat
               bagi masyarakat perkotaan.
                   Salah satu cara untuk mewujudkan gaya hidup sehat bagi masyarakat
               perkotaan  adalah  mencoba  menciptakan  udara  yang  bersih,  dengan
               menanam  tanaman-tanaman  hias  yang  berfungsi  sebagai  penyerap  bahan
               pencemar dan debu di udara terutama akibat polusi kendaraan bermotor.
               Penanaman  pohon-pohon  penyerap  zat  kimia  pencemar  udara  dapat
               mengurangi polusi sekitar 47-69%.
   112   113   114   115   116   117   118   119   120   121   122