Page 17 - Universitas Terbuka di Era Informasi
P. 17
UNIVERSITAS TERBUKA DI ERA INFORMASI
Recognition Software (baik menggunakan voice ataupun text translation),
dan mesin penerjemah. Perkembangan TIK lainnya yang telah digunakan
dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk untuk pendidikan,
meliputi penyiaran berteknologi satelit (misalnya satelit televisi); Video-
Conferencing, dan Compact Disk Technology (CD-ROM, DVD, VCD).
3. Teknologi the World Wide Web
Dari teknologi-teknologi tersebut, salah satu teknologi yang cukup menarik
untuk dilihat sejarah perkembanggannya adalah teknologi jaringan. Jaringan
(WWW) merupakan teknologi yang sangat dominan dan sebagian besar
penduduk dunia yang menggunakan internet memakai teknologi web ini.
Teknologi ini merupakan sistem interlink dokumen dalam format hypertext
yang dapat diakses melalui Internet. Untuk mencari informasi yang berada
pada komputer yang terkoneksi melalui internet, berkembang berbagai
web browser seperti Internet Explorer, Mozilla Firefox, ataupun Chrome yang
memungkinkan setiap penggunanya untuk melihat halaman Web baik dalam
format teks, gambar, video, maupun dalam format multimedia lain serta dapat
menggunakan berbagai sumber melalui hyperlinks. Perkembangan teknologi
Web sendiri sangat luar biasa dimulai dari Web 1.0, Web 2.0, sampai pada Web
3.0.
a. Web 1.0 : Alur Informasi Satu Arah
Kehadiran teknologi www diprakarsai oleh seorang ahli komputer yang
bernama Sir Tim Berners-Lee dari Inggris. Pengembangan teknologi web
ini pada dasarnya dikembangkan sebagai bentuk jejaring untuk berbagi
informasi, pengetahuan dan budaya manusia. Teknologi yang dimiliki
oleh Web 1.0 adalah kemampuan untuk melakukan komunikasi satu
arah, artinya dari sisi pemberi informasi hanya dapat mengunggah materi
yang ingin disebarkan melalui Internet. Demikian pula dari sisi pengguna
informasi, mereka hanya bisa membaca atau mengunduh materi tanpa
bisa berkomunikasi dengan sumbernya ataupun mengubah, menambah,
atau mengurangi materi atau informasi yang diperoleh melalui Internet.
7