Page 16 - Universitas Terbuka di Era Informasi
P. 16

Millitary Research Agency (ARPA). Pengembangan dan evolusi ARPANET
                    mulai dieksplorasi untuk keperluan nonkomersil oleh Janet Abbate.
                    Kemudian pada tahun 1979, sebuah jaringan komputer yang dikenal
                    dengan nama USENET dikembangkan dengan menggunakan sistem
                    transfer  dan  sinkronisasi  file  serta  pesan-pesan  antar  komputer.  Sistem
                    Usenet yang cukup popular ini pada tahun 1990-an beralih ke teknologi
                    Internet. Pada tahun 1980-an, universitas-universitas di Amerika, terutama
                    yang menggunakan IBM mainframes dapat terhubung melalui jaringan
                    yang disebut BITNET. Perangkat lunak LISTSERV merupakan produk
                    pertama yang dihasilkan oleh BITNET  untuk pemeliharaan diskusi melalui
                    email dan juga pengumuman-pengumuman yang disampaikan melalui
                    jaringan ini (Grier & Campbell, 2000).

                    Pada era elektronik ini, aplikasi dasar teknologi Internet sudah mulai
                    dikembangkan, tetapi baru mulai  tahun1990-an aplikasi komputer
                    jaringan Internet yang dikenal dengan sebutan  the World Wide Web
                    (www)  yang diciptakan oleh seorang ilmuwan dari Inggris yang bernama
                    Tim Berners-Lee pada tahun 1989 mulai dikenal oleh masyarakat luas
                    (Berners-Lee & Fischetti, 1999). Pada era ini pula perkembangan  web
                    browser secara komersial terjadi sangat pesat, antara lain Netscape dan
                    Microsoft yang memungkinkan dan mempercepat penggunaan Internet
                    untuk masyarakat luas (Cusumano & Yoffie, 1998).
                 e.  Era Teknologi Jaringan dan Aplikasi

                    Era teknologi jariangan dan aplikasi secara besar-besaran dimulai pada tahun
                    2000-an hingga saat ini. Era ini memang dipicu oleh penggunaan Internet
                    yang sudah menjadi bagian dari aktivitas organisasi maupun individu.
                    Kebanyakan orang mengkonotasikan Internet sebagai the world wide web
                    sehingga menjadi suatu hal yang umum  apabila orang menggunakan
                    Internet berarti mereka menggunakan  world  wide  web. Sebenarnya
                    menggunakan email adalah juga menggunakan Internet. Penggunaan email
                    merupakan  satu  hal yang  juga  menjadi  aktivitas keseharian orang  pada
                    umumnya. Selain Internet dan Web, teknologi lain yang juga berkembang
                    pada era ini  adalah  teknologi  nirkabel, Local Power Generation,  Speech



                 6
   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21