Page 21 - bnbb_301_r
P. 21

Empat Dasawarsa Perpustakaan Universitas Terbuka

                                         di SMP, maka Departemen Pendidikan
                                         dan    Kebudayaan    mencanangkan
                                         sekolah terbuka melalui Proyek Perintis
                                         Sekolah Pembangunan (PPSP) yang
                                         dipimpin oleh Ketua Badan Penelitian
                                         dan Pengembangan Pendidikan dan
                                         Kebudayaan    (BP3K)   Departemen
                                         Pendidikan dan Kebudayaan, Dr.
                                         Setijadi. Sekitar 70% materi Pelajaran
                                         di SMP terbuka ini diberikan dalam
                                         bentuk media cetak, dan 20%
                                         melalui media radio. Hanya sekitar
            Syarif Thayeb,        Dok. UT  10% saja yang disampaikan melalui
            Menteri Pendidikan           pembelajaran tatap muka .
                                                               18
            dan Kebudayaan RI 1974-1978
            Pendidikan Tinggi Jarak Jauh
                 Pendidikan Tinggi Jarak Jauh (PTJJ) dikembangkan untuk tujuan
            pemerataan akses dan kesempatan memperoleh pendidikan tinggi
            dengan cara yang lebih fleksibel tanpa terhambat oleh faktor-faktor seperti
            kondisi geografis, status sosial ekonomi, komitmen pekerjaan, maupun
            keluarga. PTJJ menjawab persoalan klasik elitisme pendidikan tinggi yang
            sebelumnya hanya mampu dijangkau oleh sebagian masyarakat yang
            memiliki akses dan kemampuan secara materil saja. Seiring perkembangan
            zaman, paradigma pendidikan tinggi terus bergeser dari elitis menjadi
            massal, sehingga bisa terjangkau oleh warga masyarakat secara lebih
            luas bahkan sampai yang bertempat tinggal di lokasi terpencil sekalipun.
            Pendidikan Tinggi Jarak Jauh (PTJJ) dibangun berdasarkan semangat
            egaliter yang berpemikiran bahwa setiap warga masyarakat memiliki
            hak dasar dan kesempatan yang sama untuk mengikuti pendidikan tinggi
            yang diperlukan untuk mengembangkan dirinya agar mampu bersaing
            dalam upaya meningkatkan kualitas hidupnya. 19
                 PTJJ lahir melalui proses rekayasa sosial, politik, ekonomi,
            kultural, teknologi, serta filosofi yang mendasarinya. Dalam perjalanan
            perkembangannya, PTJJ melalui beragam dinamika terkait berbagai
            faktor, seperti perubahan sosial, kemampuan ekonomi pemerintah,
            tuntutan pemenuhan kebutuhan masyarakat, perkembangan teknologi,

            18  Harijono, Try,   Universitas Terbuka: 39 Tahun Bertransformasi, Kompas, Jakarta, 2003, h. 4-5.


            19  Wahyono dan Setijadi,  Universitas Terbuka: Dulu, Kini, dan Esok, Pusat Penerbitan  Universitas Terbuka, Tanggerang,
            2004, h.12-15.
                                                                          7
   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25   26