Page 57 - Pajak Karbon dan Emisi untuk Penurunan Gas Rumah Kaca dan Emisi Polutan
P. 57
Maka berdasarkan prinsip 3P masyarakat atau sektor rumah tangga
dan perusahaan harus menginternalisasi eksternalitas biaya-biaya
yang timbul tersebut sebagai akibat dari kegiatan mereka.
Dalam hal polusi, selama ini pihak yang mengotori
lingkungan membuat keputusan berdasarkan biaya langsung
dan oportunitas dari keuntungan dalam produksi dan tidak
mempertimbangkan biaya tidak langsung terhadap bahaya dari
polusi yang dihasilkannya. Biaya tidak langsung termasuk biaya
berkurangnya kualitas kehidupan dan biaya kerusakan lingkungan.
Sebagai contoh masyarakat yang tinggal di sekitar
pembangkit tenaga listrik termal batubara dimana terdampak
pada kesehatan, akibat dari emisi dan polutan yang keluar dari
cerobong pembangkit dari hasil proses pembakaran, baik bahan
bakar padat maupun bahan bahan bakar cair. Karena biaya tidak
langsung tidak ditanggung oleh pihak produsen maka biaya ini
tidak diteruskan kepada konsumen, maka biaya sosial atau biaya
total dari produksi lebih besar dari biaya privat. Apabila ada
perbedaan antara biaya sosial dan biaya privat atau social return,
masalahnya adalah karena ketidak efisienan dari pasar. Oleh karena
itu untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, social returns
harus dimaksimumkan dan biaya sosial harus diminimumkan.
Artinya semua biaya eksternalitas harus di internalkan oleh pihak
yang mengotori lingkungan
Biaya privat (private cost) adalah biaya perusahaan atau
individu yang dikeluarkan atau dibayar untuk memproduksi
barang-barang atau servis. Biaya ini termasuk biaya tenaga kerja,
KEBIJAKAN PENGENDALIAN LINGKUNGAN
biaya material, peralatan, biaya bahan bakar, listrik, atau biaya
lainnya yang harus dikeluarkan oleh perusahaan sebagai produsen
atau individu sebagai pembeli dari barang tersebut. Biaya privat
belum termasuk biaya-biaya yang berdampak atau membahayakan
kesehatan ataupun kerusakan lingkungan (eksternalitas negatif)
yang disebabkan dari barang yang dihasilkan. Jadi biaya privat
bukanlah merupakan biaya secara keseluruhan (full cost), melainkan
27
11/3/2023 4:11:10 PM
23940719_PAJAK KARBON DAN PAJAK EMISI_ISI_FINAL.indd 27
23940719_PAJAK KARBON DAN PAJAK EMISI_ISI_FINAL.indd 27 11/3/2023 4:11:10 PM