Page 288 - Optimalisasi Peran Sains dan Teknologi Untuk Mewujudkan Smart City
P. 288

smart  city  dalam  tulisan  ini  dimaksudkan  sebagai  penerapan
        perangkat yang berbasis teknologi informasi.
            Penggunaan teknologi teknologi informasi, misalnya yang  adalah
        inti  dari  konsep  smart  city  untuk  peningkatan  kualitas  kesehatan
        masyarakat  perkotaan.  World  Health  Organization  menerapkan
        adanya konsep healthy city, yaitu kota yang selalu menciptakan dan
        meningkatkan  kondisi  fisik  dan  sosial  yang  memungkinkan  orang
        untuk  saling  mendukung  sesama.  Konsep  healthy  city  juga
        menekankan  pentingnya  investasi  dalam  penyediaan  infrastruktur
        teknologi  informasi  (Boulos  &  Shorbaji,  2014).  Dengan  demikian,
        konsep  smart  city  bertujuan  untuk  meningkatkan  pelayanan
        kesehatan melalui penggunaan teknologi informasi
            Penggunaan  teknologi  informasi  dalam  smart  city  dapat
        menunjang  teknologi  bar  seperti sel punca. Menurut Walls (2010),
        penggunaan smart system (sistem cerdas) meliputi peralatan sensor
        yang  terkoneksi  internet.  Peralatan  sensor  tersebut  memiliki  ciri
        penting seperti dapat dipersonalisasi (Solanas et al., 2014). Sifat ini
        sangat  penting  karena  penggunaan sel punca memiliki kekhususan
        dalam hal asal selnya dan pengaruh sifat imunitas yang berbeda pada
        tiap orang.  Penggunaan sistem cerdas dapat membantu penelitian
        tentang sel punca, karena sistem ini dapat menghubungkan berbagai
        lokasi penelitian (Lee et al., 2016).
            Sel  punca  merupakan  sel  yang  menyerupai  sel  embrio  dalam
        tubuh manusia dewasa. Sel ini dapat digunakan dalam pengobatan,
        termasuk  dalam melakukan terapi gen. Sel punca dapat mengganti
        atau meregenerasi sel tubuh yang sudah rusak (NAS, 2009). Dalam
        pengobatan  penyakit  infark  jantung,  sel  punca  digunakan  untuk
        meregenerasi sel jantung yang rusak.

        KONSEP SMART CITY DI BIDANG KESEHATAN

            Adanya  teknologi  komputer  yang  terkoneksi  internet
        memungkinkan pemantauan kesehatan secara jarak jauh atau disebut
        telemedicine. Lee et al., (2016) menyampaikan tentang penggunaan
        telemedicine di Singapura. Pusat kesehatan menggunakan perangkat
        seperti  smart  watches (jam tangan cerdas) dan   c (pakaian cerdas).


     272  Optimalisasi Peran Sains dan Teknologi untuk Mewujudkan Smart City
   283   284   285   286   287   288   289   290   291   292   293