Page 28 - Peran Matematika, Sains, dan Teknologi Dalam Mendukung Gaya Hidup Perkotaan (Urban Lifestyle) Yang Berkualitas
P. 28

Peran MST dalam Mendukung Urban Lifestyle yang Berkualitas  17


                   diambil. Contohnya adalah model budget advertensi, model  economic
                   lot size, model marketing mix.
               2.  Berdasarkan strukturnya model dibedakan  menjadi tiga jenis yaitu (a)
                   Model ikonik, yaitu  model yang menirukan  sistem aslinya, tapi dalam
                   suatu  skala  tertentu.  Contohnya  adalah  model  pesawat;  (b)  Model
                   analog, yaitu suatu model yang menirukan sistem aslinya dengan hanya
                   mengambil  beberapa  karakteristik  utama  dan  menggambarkannya
                   dengan benda atau sitstem lain secara analog. Contohnya adalah aliran
                   lalu lintas di jalan dianalogkan dengan aliran air dalam sistem pipa; (c)
                   Model simbolis, yaitu suatu model yang  menggambarkan sistem yang
                   ditinjau  dengan  simbol-simbol  biasanya  dengan  simbol-simbol
                   matematik.  Dalam  hal  ini  sistem  diwakili  oleh  variabel-variabel  dari
                   karakteristik sistem yang ditinjau.
               3.  Berdasarkan referensi waktu terdapat dua jenis model yaitu (a) Model
                   statis,  yaitu  model  yang  tidak  memasukkan  faktor  waktu  dalam
                   perumusannya; (b) Model dinamis, yaitu model yang mempunyai unsur
                   waktu dalam perumusannya.
               4.  Berdasarkan referensi kepastian, dibedakan menjadi empat jenis model
                   yaitu (a) Model deterministik, dalam model ini pada  setiap kumpulan
                   nilai input, hanya ada satu output yang unik, yang merupakan solusi dari
                   model dalam keadaaan pasti. Contohnya adalah model persediaan; (b)
                   Model  probabilistik,  yaitu  model  yang  menyangkut  distribusi
                   probabilistik  dari  input  atau  proses  dan  menghasilkan  suatu  deretan
                   harga  bagi  paling  tidak  satu  variabel  output  yang  disertai  dengan
                   kemungkinan-kemungkinan  dari  harga-harga  tersebut.  Contohnya
                   adalah diagram pohon keputusan, peta pengendalian; (c) Model konflik,
                   dalam  model  ini  sifat  alamiah  pengambil  keputusan  berada  dalam
                   pengendalian  lawan.  Contohnya  adalah  perang;  (d)  Model  Tak  Pasti/
                   Uncertainly,  yaitu  model  yang  dikembangkan  untuk  menghadapi
                   ketidakpastian mutlak. Pemilihan jawaban berdasarkan pertimbangan,
                   utilitas dan risiko melalui probabilitas subjektif.
               5.  Berdasarkan  tingkat  generalitas  ada  dua  jenis  model  yaitu  (a)  Model
                   umum, yaitu model yang dapat diterapkan pada berbagai bidang untuk
                   beberapa  jenis  masalah  yang  berbeda.  Contohnya  adalah  program
                   linier,  PERT,  model  antrian,  kasus  personalia  dan  pemasaran  serta
                   distribusi barang. (b) Model khusus, yaitu model yang dapat diterapkan
                   terhadap sebuah bidang atau yang unik saja dan hanya digunakan pada
   23   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33