Page 234 - Cakrawala Pendidikan
P. 234

Nuraini Soleiman

        prestasi  kumulatif  (ipk)  tertentu.  Khusus  bagi  mahasiswa  FKIP,
        UKT  ditempuh  jika  telah  lulus  seluruh  matakuliah  atau  telah
        memenuhi seluruh persyaratan akademiknya.
               Tabel 5:  Sebaran jumlah matakuliah yang diujikan
                           pada semester tertentu

               Masa Ujian   UT-Reguler       Prog.        Total
                                          Penyetaraan

                  961           570           139          709
                  962           583           130          713
                  971           589           120          709
                  972           626           180          806
                  981           634           158          792
                  982           646           197          843
                Rata-rata       608           136          762
             Catatan : Data d1peroleh tgl 6 Apnl 1999

        Tabel  5  menggambarkan  beban  kerja  yang  dilakukan  UT  untuk
        mempersiapkan  ujian.  Jumlah  rata-rata  matakuliah  yang  diujikan
        pada  setiap masa  ujian  untuk mahasiswa  reguler  608  matakuliah,
        sedang  untuk mahasiswa penyetaraan  136 matakuliah.  Naskah  ini
        diperbanyak sejumlah  mahasiswa yang  registrasi  pada  matakuliah
        tersebut  dengan  tambahan  beberapa  persen  untuk  naskah
        cadangan.  Selanjutnya  sejumlah  naskah  ini  dikirim  ke  UPBJJ,
        untuk  disiapkan  lokasi  ujian  serta  pelaksanaan  uji?nnya.  tabel  6,
        memperlihatkan  beban  kerja  yang  dilakukan  dalam  persiapan
        bahan  ujian  serta  pengelolaan  hasil  ujian  dalam kurun  waktu  satu
        tahun yang dilakukan oleh  Pusat Pengujian  UT.

        Faktor utama yang menjadi batasan dalam penyiapan  pelaksanaan
        ujian  adalah  waktu  yang  tersedia  tidak terlalu  panjang.  Penyiapan
        peserta  ujian  baru  dapat  dilaksanakan  jika  data  registrasi  dari
        seluruh  UPBJJ  telah  seluruhnya  diproses  di  UT  Pusat,  untuk  ini
        BAAK-RENSI  hanya mempunyai waktu  paling lama empat minggu.
        Berdasarkan data ini  Pusat Pengujian akan  mempersiapkan  bahan
        ujian  sesuai  dengan  daftar  peserta  ujian  per  lokasi  ujian.
        Selanjutnya  dibutuhkan  waktu  maksimal  dua  minggu  untuk
        pendistribusian bahan ujian ke  masing-masing UPBJJ.


        224
   229   230   231   232   233   234   235   236   237   238   239