Page 34 - bnbb_301_r
P. 34
JENDELA LITERASI GENERASI BANGSA
Bertepatan dengan Dies
Natalis 2016, Universitas
Terbuka meluncurkan UT-
TV dan UT-Radio berbasis
internet yang bisa diakses 24
jam setiap harinya. Kehadiran
UT-TV dan UT-Radio ini
merupakan sarana alternatif
untuk menyampaikan materi twitter
Konferensi AAOU, Hotel Ambarukmo,
belajar bagi mahasiswa, Yogyakarta, 2017.
termasuk untuk melakukan
sosialisasi dan promosi seluruh kegiatan Universitas Terbuka. Pada tahun
2017, Universitas Terbuka kembali menjadi tuan rumah konferensi
tahunan Asian Association of Open Universities (AAOU). Konferensi ini
diselenggarakan di Yogyakarta, 27-29 September 2017.
Pada tahun 2017, Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan
Tinggi RI menetapkan status Universitas Terbuka melalui Permenristekdikti
Nomor 84 Tahun 2017 tentang Statuta Universitas Terbuka. Pada Bab
1 Pasal 1 disebutkan bahwa Universitas Terbuka adalah perguruan
tinggi negeri yang menyelenggarakan pendidikan akademik dan dapat
menyelenggarakan pendidikan vokasi dalam berbagai rumpun ilmu
pengetahuan dan/atau teknologi dengan sistem jarak jauh dan bersifat
terbuka, dan jika memenuhi syarat dapat menyelenggarakan pendidikan
profesi. Sedangkan pada Pasal 2 ditegaskan bahwa Universitas Terbuka
merupakan perguruan tinggi di lingkungan Kementerian Riset, Teknologi
dan Pendidikan Tinggi yang berkedudukan di Kota Tanggerang Selatan,
Provinsi Banten.
Permenristekdikti Nomor 84 Tahun 2017 Pasal 28 menyatakan
bahwa visi Universitas Terbuka adalah menjadi institusi Perguruan
Tinggi Terbuka dan Jarak Jauh berkualitas dunia. Adapun misi Universitas
Terbuka sebagaimana disebutkan pada Pasal 29 antara lain:
a. Menyediakan akses pendidikan tinggi yang berkualitas dunia
bagi semua lapisan masyarakat melalui penyelenggaraan
berbagai program Perguruan Tinggi Terbuka dan Jarak Jauh
(PTTJJ) untuk menghasilkan lulusan yang berdaya saing tinggi;
b. Mengkaji dan mengembangkan sistem Perguruan Tinggi
Terbuka dan Jarak Jauh (PTTJJ) untuk mendukung implementasi
sistem pembelajaran jarak jauh di Indonesia; dan
20