Page 147 - 36 Tahun Universitas Terbuka: Kewibawaan Akademik
P. 147
Epilog
123
SDM unggul menjadi kunci untuk memenangkan
persaingan global. Capaian UT dalam membantu
meningkatkan kapasitas SDM dengan membuka
akses pendidikan tinggi bagi masyarakat Indonesia
merupakan kerja nyata dalam meningkatkan Angka
Partisipasi Kasar (APK). UT menjadi pionir dan pemimpin
dalam PJJ diharapkan dapat mendorong APK menjadi
lebih baik. Hal ini sesuai dengan road map Pemerintah
meningkatkan pendidikan tinggi dalam skala yang
tidak terbatas dan biaya yang terjangkau. UT adalah
mitra strategis Pemerintah dalam memajukan dunia
pendidikan tinggi di Indonesia. Pengalaman UT
dalam menjalankan pendidikan jarak jauh adalah
aset dan solusi bagi persoalan bangsa saat ini. Kami
mengakui bahwa dalam pembelajaran secara daring,
UT merupakan leader di Indonesia jauh sebelum
perguruan tinggi lain melakukannya. Selain biaya
yang terjangkau dan akses yang mudah, kualitas
pembelajaran UT pun terjamin.
Prof. Dr. K. H. Ma’ruf Amin
Wakil Presiden Republik Indonesia