Page 98 - Pendidikan Tinggi Jarak Jauh
P. 98

PENDIDIKAN TINGGI ]ARAK ]AUH



                komputer.  Komputer  digital  keluaran  terbaru  biasanya
                sudah  dilengkapi  dengan  USB  (Universal  Serial  Bus)
                yang  dipakai  untuk  menghubungkan  kamera  digital
                dengan  komputer  Kamera  digital ini  dapat dipakai  untuk
                mengambil  gambar  video,  namun  karena  tidak  terdapat
                media  penyimpanan  digital,  maka  kapasitasnya  sangat
                terbatas,  misalnya  hanya  31  detik,  sehingga  tidak
                mungkin  dipakai  untuk  pengambilan  gambar  video/hidup
                tanpa  bantuan  sebuah  komputer yang  dilengkapi dengan
                hard  disk  berkapasitas  besar.  Hal  ini  tentunya  cukup
                merepotkan,  terutama  untuk  pengambilan  gambar  video
                di  luar  ruangan.  Untuk  keperluan  ini  diperlukan  kamera
                video digital.
            b.  Kamera  video  digital  berfungsi  secara  khusus  untuk
                mengambil gambar hidup dan mati, menyimpannya dalam
                suatu  media  digital,  misalnya  hard disk atau  digital  video
                tape,  dan  memindahkan gambar ke dalam komputer.  Ada
                dua  jenis  hubungan  kamera  video  digital  ke  komputer,
                yaitu  USB  seperti  pada  kamera  digital  dan  dengan
                firewire  yang  mempunyai  kecepatan  transfer  data  yang
                lebih tinggi dari  USB.  Dalam  hal  kecepatan  transfer data,
                secara  umum  firewire  lebih  cepat  dari  USB  dan
                perbandingan  antara  keduanya  dalam  dua  versi  adalah
                sebagai berikut.

















                                                                  85
   93   94   95   96   97   98   99   100   101   102   103