Page 145 - 28 Tahun Universitas Terbuka Melayani Bangsa : Rektorat dan Lembaga
P. 145

Ketua Lembaga Penelitian (Lemlit)                                                                                                                                                                                         28 Tahun Universitas Terbuka Melayani Bangsa













                  Untuk kegiatan yang di Kalimantan Tengah,                   Saat ini, kesibukan Aria sehari-hari adalah

                  Aria memiliki pengalaman tersendiri. “Saya dan              bekerja sebagai konsultan pendidikan untuk
                  beberapa teman-teman dari UT, khususnya Lemlit,             World Bank di Jakarta. Selain itu, ia juga, sebagai
                  mengarungi Sungai Ketingan hingga sampai di                 Ketua Program Studi Bahasa Inggris di STKIP
                  base camp Dwima. Itu di tengah hutan belantara.             PGRI Pontianak, fasilitator RSBI SMA Negeri 1

                  Berkontemplasi, bersimpati perjuangan, dan kita             Singkawang, serta konsultan sukarela untuk
                  lihat langsung guru-guru kita yang bertugas di              pengembangan pendidikan di daerah perbatasan
                  daerah terpencil. Setiap kenangan saya melayang             Kalimantan Barat dengan Malaysia. Selain itu, ia
                  ke Sanamantikei, saya tersenyum bangga dan                  juga baru saja menyelesaikan pembangunan

                  haru bahwa UT mampu memberikan layanan                      Singkawang Education and Training Centre
                  pendidikan pada guru di wilayah terpencil dan               (SETC) yang menawarkan tiga program, yaitu
                  terkucil”, bisiknya lirih.                                  pusat pembelajaran bahasa Inggris; pusat tutorial
                                                                              UT; serta bimbingan bagi guru dalam bidang

                  Namun, adakalanya rasa haru itu muncul berbaur              penelitian pendidikan, penulisan karya ilmiah, dan
                  dengan rasa sedih. Ingin sekali rasanya, Aria dapat         teknik pembelajaran kreatif bahasa Inggris. Dalam
                  berkunjung lagi ke Sanamantikei, menapak tilas              waktu dekat, ia pun berencana untuk membangun
                  learning journey yang pernah ia lalui dengan                SD bilingual. “Melalui SETC ini, kenangan

                  teman-teman di UT. “Ingin merasakan tamparan                dengan UT jadi terabadikan. Satu kenangan dan
                  angin segar ketika mengarungi sungai dengan                 penghargaan tertinggi yang pernah saya terima
                  speed-boat berkecepatan tinggi, lihat lompatan              dari UT”, timpalnya.
                  sekelompok ikan kecil, dengerin nyanyian burung,

                  berhandai-tolan dengan penduduk asli yang                   Pria dengan tiga orang anak yang hobi tenis ini
                  masih lugu, tapi ingin maju”, ujarnya.                      pun menyatakan, “Hingga umur 65, saya masih
                                                                              suka jogging. Kalau ada waktu ya berkebun. Kalau
                                                                              ada hasil kebun yang bagus, ya bikin lalap tambah

                                                                              lagi pepes”, ujarnya santai.



                  142                                                                                                                                                                                                                                                             143
   140   141   142   143   144   145   146   147   148   149   150