Page 29 - Nyala Daya Juang Para Guru Bangsa : Kisah Inspiratif Mahasiswa FKIP UT Seri 2
P. 29

sebuah keputusan yang datang setelah pertimbangan matang, melihat
                    peluang yang lebih terbuka lebar di tingkat SMP dan SMA. Keputusan
                    yang diambil bukan hanya untuk hari ini, tetapi untuk masa depan
                    yang lebih luas, di mana ilmunya dapat berkembang dan memberikan
                    manfaat yang lebih besar.
                        Pada  awalnya,  mimpi  Putri  adalah  melangkah  di  dunia  gizi,
                    membayangkan dirinya menjadi seorang ahli yang memahami seluk-
                    beluk nutrisi, meramu keseimbangan antara makanan dan kesehatan.
                    Namun, takdir membawanya ke jalur lain—Program Studi Pendidikan
                    Biologi. Meski demikian, asa itu tidak sepenuhnya pudar. Di tengah
                    perjalanan akademiknya, ia menemukan mata kuliah PEBI4428 Ilmu Gizi
                    dan Kesehatan, seakan takdir masih menyisakan secercah dari impian
                    lamanya. Mata kuliah itu menjadi jembatan yang menghubungkan
                    mimpi masa lalu dengan kenyataan hari ini, mengobati kerinduan akan
                    dunia gizi yang pernah ia idamkan, sekaligus memperkaya jalur yang kini
                    ia tempuh.


                      ek Domino Putri bagi Keluar
                                                     ga
                    Efek Domino Putri bagi Keluarga
                    Ef
                        Putri, sebagai anak bungsu yang pertama kali mengenyam
                    pendidikan tinggi dalam keluarganya, telah menjadi titik awal dari
                    perubahan signifikan. Putri Solihat, dengan tekad dan usahanya,
                    menunjukkan bagaimana tindakan satu individu bisa memicu perubahan
                    besar. Dengan menjadi mahasiswa pertama di keluarganya, Putri tidak
                    hanya meraih pendidikan untuk dirinya sendiri, tetapi juga menginspirasi
                    dan memotivasi kakak-kakaknya untuk melanjutkan pendidikan mereka.

                        “UT  bagus  untuk  orang  yang  mau  bekerja  secara  mandiri.  Mau
                    melanjutkan  ke  perguruan  tinggi,  tetapi  sulit  membagi  waktu,  antara
                    bekerja  dan  belajar”.  Menurutnya, Universitas Terbuka membuat
                    pekerjaan dan perkuliahan dapat berjalan beriringan. Dua hal tersebut
                    dapat terus berjalan tanpa mengganggu satu sama lainnya.

                        Abang keempat dan keenam Putri Solihat, Irsad Sudiro dan Asad
                    Aris Affandi, melanjutkan pendidikan mereka di Universitas Terbuka




                                   Sang Bungsu Pembuka Jalan : Langkah Pertama Menuju Sarjana  17
   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34