Page 452 - Pendidikan Tinggi Jarak Jauh
P. 452

Peran Forum Kerja  Sarna  Perpustakaan ....



         3.  Meningkatkan kualitas sumber daya manusia
             perpustakaan anggota
             Minimal  setahun  sekali  FKP2TN  menyelenggarakan  kegiatan
             seminar  nasional  dengan  mendatangkan  narasumber  yang
             berkualitas  dalam  rangka  mingkatkan  kualitas  SDM  anggota
             FKP2TN.  Kegiatan  peningkatan  kualitas  SDM  ini  juga
             dilakukan  melalui  publikasi  ilmiah  (terbit  2  kali  setahun)
             sebagai  wahana  bagi  para  pustakawan  untuk menyampaikan
             gagasan-gasan dan  ide-ide baru  tentang  dunia perpustakaan,
             informasi dan dokumentasi yang  tentunya disampaikan dalam
             bentuk tulisan ilmiah.


         4.  Meningkatkan pemasukan pendapatan perpustakaan
            anggota

             FKP2TN  mengeluarkan  Kartu  Anggota  Perpustakaan  yang
            terkenal  dengan  sebutan  Kartu  Sakti  (Kartu  Sarana  Kerja
            sama Perpustakaan  Perguruan Tinggi)  yang  dapat digunakan
            oleh  pengguna  perpustakaan  anggota  untuk  mengadakan
            akses  ke  semua  perpustakaan  PTN  lain  yang  tergabung
            dalam FKP2TN.


         5.  Sebagai "kelompok mitra pendamping" pemerintah
            Sering  terjadi  kebijakan  pemerintah  kurang  sesuai  dengan
            perkembangan  dunia  perpustakaan.  Terbentuknya  forum  ini
            menjadi  "kelompok  mitra  pendamping"  pemerintah,  khusus-
            nya  dalam  mengatur  kebijakan  bidang  perpustakaan  dan
            kepustakawanan.








        446
   447   448   449   450   451   452   453   454   455   456   457