Page 51 - 28 Tahun Universitas Terbuka Melayani Bangsa : Fakultas dan Program Pascasarjana
P. 51

Dekan Fakultas Ekonomi                                                                                                                                                                                                    28 Tahun Universitas Terbuka Melayani Bangsa













                  Selain itu, ada beberapa hal yang masih dipikirkan oleh Faried, yaitu tentang setting pribadi. Artinya,

                  BMP dan berbagai alat bantunya harus disinkronkan secara manajerial, terutama elektronik (nonprinted).
                  Tahapan yang dapat dilakukan adalah menjalin hubungan harmonis dengan para penulis modul. Selain
                  itu, perlu ada perbaikan hubungan antara UPBJJ-UT, fakultas, dan unit rektorat dalam menjangkau
                  mahasiswa lama serta menarik mahasiswa baru yang tidak hanya terbatas pada tipikal mahasiswa Fakultas

                  Ekonomi, namun juga pada mahasiswa fresh dan transfer. Kelebihan sistem UT ada pada kelembagaan,
                  BMP, serta tutorial nonprinted. “Kelebihan lainnya adalah bahan dan akses yang dipunyai lebih berkualitas
                  dibandingkan dengan mitra universitas negeri lainnya,” ujarnya.



                  Selain itu, Faried juga berharap agar Fakultas Ekonomi UT dapat memelihara hubungan dengan mahasiswa
                  serta lingkungan lain yang ada di luar fakultas. “Ini semua merupakan lembaga pengembangan dan
                  laboratorium di tingkat fakultas. Juga, merupakan pembentukan dan pengenalan sistem manajemen
                  tutorial secara luas. Oleh karena itu, kerja sama kemitraan luas sepadan-manajerial dengan UPBJJ-UT dan

                  masyarakat pun harus berjalan baik,” kata Faried.






























                  48                                                                                                                                                                                                                                                                49
   46   47   48   49   50   51   52   53   54   55   56